Rutan Dumai Tandatangani Komitmen Bersama, Perjanjian Kinerja dan Pakta Integritas

Pekanbaru – jurnalpolisi.id

Untuk mengukuhkan komitmen dalam memberikan pelayanan publik yang prima dan bekerja sesuai dengan target yang telah ditetapkan, Rutan Dumai lakukan Penandatanganan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas serta Penandatanganan Perjanjian Kinerja yang diselenggarakan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, bertempat di ruang serbaguna Ismail SalehJum’at (5/1).

Kegiatan ini dilakukan Penandatanganan secara digital Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM Tahun 2024 dan penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2024 antara Kepala Kantor Wilayah dengan Para Kepala Divisi dan Para Kepala Unit Pelaksana Teknis serta Penandatanganan Pakta Integritas oleh Kepala Kantor Wilayah.

Usai dilakukan penandatanganan, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Budi Argap Situngkir menyampaikan arahannya kepada peserta yang terdiri dari Kepala Divisi Administrasi Johan Manurung, Kepala Divisi Pemasyarakatan Mulyadi, Kepala Divisi Keimigrasian Mas Arie Yuliansa Dwi Putra , Para Kepala Unit Pelaksana Teknis beserta Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Pejabat Tata Usaha, Bendahara & Pengelola Keuangan.

“Selamat Natal 2023 dan tahun baru 2024 semoga sukacita natal dan tahun baru menyertai kita semua, dan momentum ini kita jadikan sebagai refleksi dan evaluasi diri untuk menjadikan pribadi kita semakin lebih baik lagi dari hari kemarin. Kita harus menjadi pribadi yang beruntung jangan jadi pribadi yang merugi,” ujar Budi Argap mengawali sambutannya.

Melanjutkan sambutannya, Budi Argap menyampaikan bahwa saat ini memasuki periode baru dalam merencanakan langkah-langkah ke depan.

Editor ;: Fitri ( Wakaperwil Riau )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *