RATUSAN PENDEKAR BERKUMPUL DI PERTIGAAN MENDIRO UNGARAN TIMUR,ADA APA ?

Januari 22, 2024

Kab Semarang – jurnalpolisi.id

Doa bersama berupa syukuran di laksanakan oleh Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate ( PSHT ) Sub Rayon Mendiro, Kecamatan Ungaran Timur Kabupaten Semarang. Doa bersama dilaksanakan sebagai wujud syukur atas didirikannya tugu PSHT di pertigaan Mendiro pada Sabtu,20 Januari 2024 pada jam 20.00-dini hari,tepatnya berlokasi di Jl Mendiro,samping lapangan bola voli Mendiro

Acara yang dihadiri ratusan pesilat ini dihadiri juga Ketua Ranting Ungaran Timur,Jatmiko,A.Md.Kes. ,Ketua Sub Rayon Mendiro ,Rio Aldi Pamungkas dan warga PSHT Ungaran Timur

“Sebagai wujud syukur atas didirikannya tugu PSHT sebagai tanda bahwa PSHT Mendiro berkembang pesat,” kata Rio Aldi Pamungkas
“Dan menjadi semangat bagi warga PSHT khususnya Sub Rayon Mendiro,”imbuh Rio Aldi Pamungkas

Acara berisi selamatan ini berlangsung mengharukan, pasalnya rencana pendirian tugu ini telah direncanakan sejak tahun 2017 dan baru terlaksana saat ini
Pramono,salah satu warga PSHT Mendiro menyanpaikan bahwa,
“Pendirian tugu ini adalah yang kedua di Ungaran Timur yang mana telah kami rencanakan sejak tahun 2017.”kata pria yang akrab dipanggil mas Pramono ini yang juga salah satu pendiri tempat latihan di Mendiro pertama kali
“Sebagai simbol kejayaan PSHT di Ungaran Timur dan Mendiro pada khususnya,”imbuh Pramono

Sementara Ketua Ranting Ungaran Timur, disaat sesi santai menyampaikan pada awak media, bahwa agar PSHT Ungaran Timur pada umumnya dan PSHT Mendiro pada khususnya mejadi warga PSHT yang kokoh dan jaya baik secara keilmuan dan spiritual
“PSHT Ungaran Timur pada umumnya dan PSHT Mendiro pada khususnya mejadi warga PSHT yang kokoh dan jaya baik secara keilmuan dan spiritual,” kata pria yang akrab dipanggil mas Jat ini

“Serta menjadi pendekar satria ingkang pilih tanding,”imbuhnya
“Artinya,seorang ksatria mampu memilih lawan dan seseorang yang berjiwa ksatria hanya melawan orang yang mampu menghadapinya,bukan orang yang lemah daripadanya,”jelasnya

Acara doa bersama dan syukuran berjalan baik dan lancar, acara dilaksanakan di lapangan voli Mendiro dan ditutup sekira pukul 01.00.

Reporter JPN Cyndy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *