Polres Serang Bersama MUI dan Forkopimda Gelar Istighosah Berdoa Bersama Untuk Pemilu 2024 Yang Aman, Damai dan Kondusif
Serang – jurnalpolisi.id
Dalam upaya menciptakan kondusivitas kamtibmas jelang Pemilu 2024, Polres Serang dan Forkopimda Kabupaten Serang menggandeng Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Serang untuk menerapkan strategi “Cooling System.”
Pada istighosah yang diadakan di Ponpes Jamiatul ikhwan, Desa Malanggah, Kecamatan Tunjung Teja, Kabupaten Serang, Rabu (10/1/24), dengan tema “Mengetuk Pintu Langit Untuk Kabupaten Serang” Kapolres Serang, AKBP Wiwin Setiawan, S.I.K., M.H., mengatakan tujuan diadakan Istighosah bersama Forkopimda Kabupaten Serang ini untuk membuat situasi kamtibmas yang adem ayem dan kondusif di masyarakat jelang Pemilu 2024.
“Semakin mendekati pelaksanaan Pemilu 2024, mari berupaya agar situasinya adem ayem dan kondusif,” kata AKBP Wiwin Setiawan sembari mengajak ulama dan tokoh masyarakat untuk turut serta berperan aktif mengimbau masyarakat mensukseskan Pemilu 2024.
Ia juga mengingatkan agar perbedaan pandangan politik tidak memecah belah masyarakat. “Jangan jadikan perbedaan pilihan maupun pandangan sebagai hal yang dapat memecah kerukunan sesama,” ujarnya.
Pimpinan Ponpes Jamiatul Ikhwan KH. Tubagus Ahmad Khudori Yusuf mengatakan dalam sambutannya, hubungan MUI Kabupaten Serang dengan pihak kepolisian sudah terjalin baik selama ini. “Sinergi ini semakin dikuatkan dan diimplementasikan secara nyata di setiap tahapan hingga pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang bisa berjalan lancar, aman dan damai,” ujarnya.
Ia pun mengajak seluruh masyarakat untuk mensukseskan Pemilu 2024 secara aman dan damai. “Mari kita sukseskan bersama agar wilayah kita aman dan damai,” tutupnya.
Turut hadir dalam istighosah, Kapolres Serang, Pj. Sekda Kabupaten Serang, Ketua MUI Kabupaten Serang, Kabag Kesra Kabupaten Serang, Perwira Penghubung Kodim 0602/Serang, Kasat Intelkam Polres Serang, Kasat Binmas Polres Serang, Kapolsek Petir, Kasie Propam Polres Serang, Ketua PC NU Kabupaten Serang, Ketua Muhammadiyah Kabupaten Serang, Ketua MUI Kecamatan Se-Kabupaten Serang dan Masyarakat Kabupaten Serang. Semua pihak berharap kerjasama ini membawa dampak positif untuk menjaga keamanan dan kedamaian di Kabupaten Serang jelang, saat dan paska Pemilu 2024 yang aman dan damai.