PLT. ASISTEN III HADIRI APEL GELAR PASUKAN OPERASI LILIN KRAKATAU 2023 DAN PERESMIAN POS LANTAS KRUI

Pesir Barat Lampung – jurnalpolisi.id

Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Dr. Drs. Agus Istiqlal, S.H., M.H., diwakili Plt. Asisten III Bidang Administrasi Umum, Henry Dunan, S.E., S.H., M.H., menghadiri apel gelar pasukan Operasi Lilin Krakatau 2023 dan peresmian Pos Lalu Lintas (Lantas) Krui, di lapangan Mapolres Pesibar, Kamis (21/12/2023).

Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Pesibar, AKBP. Alsyahendra, S.IK., M.H., serta dihadiri Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Ripzon Efendi, S.Sos., beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan forkopimda Pesibar-Lampung Barat (Lambar).

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Pesibar membacakan amanat Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. menyampaikan bahwa apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarpras yang akan digunakan selama pelaksanaan operasi, sehingga diharapkan seluruh kegiatan pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024 dapat berlangsung sesuai harapan.

“Pengamanan Nataru merupakan tugas rutin yang harus dipastikan berjalan dengan aman, nyaman, dan lancar. Sesuai dengan penekanan Presiden Joko Widodo bahwa natal dan tahun baru ini rutinitas yang harus direncanakan, dipersiapkan, utamanya yang berkaitan dengan transportasi, pasokan, dan distribusi bahan pokok,” kata Kapolres Pesibar Alsyahendra.

Kapolres juga meminta anggotanya untuk terus meningkatkan sinergisitas dan soliditas selama pelaksanaan tugas dengan tetap menjaga kesehatan karena hal tersebut merupakan kunci utama keberhasilan operasi.

Kegiatan tersebut warnai dengan penyerahan Bantuan Sosial (Bansos) dan pembagian helm gratis.(Zulfikar)*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *