Hari Perayaan Natal Tahun 2023, Di Gereja Kristen Setia Indonesia (GKSI) Ciloning Dengan Tema Kemulyaan Bagi Allah Yang Maha Tinggi

Cilacap – jurnalpolisi.id

  

Pada Senin (25/12/2023) Pilian Yohanes Widayat , S.T.,M.T calon legislatif (Caleg) DPR-RI Dapil Jawa Tengah VIII Cilacap-Banyumas nomor urut 15 dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) daerah pemilihan (Dapil) VIII Jateng-Banyumas, menghadiri acara Natal dengan tema “Kemulyaan Bagi Alloh Yang Maha Tinggi” bertempatan Jema’at Gereja Kristen Setia Indonesia (GKSI) wilayah Dusun Ciloning RT.03/4 Desa Karang Anyar Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap.

Acara yang dimulai dari pukul 10.00 WIB sampai selesai itu berjalan lancar dan khidmat. Serta dihadir Iptu Santoso mewakili Kapolsek Gandrungmangu beserta anggotanya, Serka Indra Rismanta mewakili Danramil Koramil 10 Gandrungmangu, Majelis Jema’at Marjiyo M.Th. Caleg DPRD Dapil II Kabupaten Cilacap, tanun 2024-2029 dan ketua RT setempat.

Dalam kata sambutannya, Pilian menyampaikan rasa terima kasih kepada keluarga besar Jema’at Gereja Kristen Setia Indonesia (GKSI) Se-Cilacap, bisa hadir dalam acara Natal ini. Dia berharap perayaan Natal 2023 ini yang mengangkat tema “Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi’ (Lukas 2:14), membawa kedamaian bagi seluruh umat manusia dan saling mengasihi antar umat manusia.

Selamat Natal kepada bapak/ibu keluarga besar Jema’at Gereja Kristen Setia Indonesia (GKSI). Semoga kasih Tuhan Yesus Kristus memberkati kita semua. Dan memberikan kesehatan dan kelancaran usaha serta pekerjaan kita pada 2024 nanti,” ucapnya saat memberikan kata sambutan.

Pilian juga meminta doa dan dukungan kepada keluarga besar Jema’at Gereja Kristen Setia Indonesia (GKSI) Se-Cilacap, karena saat ini dirinya maju bertarung menjadi Caleg DPR-RI. Dia mengatakan, ada beberapa program yang ingin diperjuangkan jika Tuhan Yang Kuasa menghendakinya menjadi wakil rakyat. Diantaranya akan fokus memperjuangkan pendidikan gratis, khususnya kepada masyarakat miskin.

Selain itu, Pilian menegaskan mewujudkan Indonesia yang berkarakter kerakyatan, berkemanusiaan, berkeadilan, berkeberagaman, berkemajuan, dan bermartabat, “jelasnya.

(Syaifulloh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *