FLASHMOD PARTAI KEADILAN SEJAHTERA dengan TEMA : PKS = Pangan Murah, Kerja Gampang, Sehat Mudah
Kota prabumulih – jurnalpolisi.id
Dengan diprakarsai oleh Partai Keadilan Sejahtera Kota Prabumulih, hari ini pukul 16.00 WIB, bertempat di tengah Kota Prabumulih, yaitu disekitar kawasan Patung Kuda mengadakan FlashMob.
Partai Keadilan Sejahtera yang pada nomor urutan Partai ke Delapan itu sangat dekat dengan segala Program yang menyentuh langsung pada masyarakat, terutama Masyarakat di Wilayah Kota Prabumulih pada umumnya, di kesempatan yang sama Ben Heri S.Si.,M.Pd Ketua Partai Keadilan Sejahtera yang juga Mencalonkan diri sebagai Calon Legislatif DPRD Kota Prabumulih Dapil 1 Prabumulih Timur pada nomor urut 1 tersebut memberikan tanggapan,” ini salah satu program nasional PKS yaitu pengenalan PKS secara keseluruhan di setiap kota kabupaten seluruh Indonesia secara serentak pada hari ini (10-12-2023), tema yang diangkat secara Nasional ada 3 besar diantaranya pertama P yaitu Pangan murah, Insya Allah akan kita Fokus mempermudah pangan bagi masyarakat, kedua K yaitu Kerja Gampang dengan cara membuka sebesar besarnya lapangan kerja, Ketiga S yaitu Sehat mudah dengan mengedepankan program KIS, BPJS dan mempermudah masyarakat kecil untuk berobat, dan selanjutnya PKS akan membuat suatu program yang lebih mempermudah” pungkasnya.
Dalam kesempatan yang sama H Mat Amin S.ag sebagai Anggota Dewan dari Partai Keadilan Sejahtera dan Calon Legislatif DPRD Kota Prabumulih Dapil Prabumulih Utara dan Cambai tersebut juga berkomentar : ” Terutama kita mohon doa semoga caleg PKS kota prabumulih sehat wal afiat, kedua tetap bersemangat karna waktu masih ada untuk terus merebut simpati masyarakat, Ketiga menang di 2024 sebagai anggota legislatif dan akan memperjuangkan Aspirasi rakyat, serta kita punya target 15 %, Takbir Allah huakbar, Presidennya Amin” sembari bersorak bersama Simpatisan, Kader Serta beberapa Caleg DPRD lainnya. Dan dalam acara FlashMod ini juga dihadiri Oleh Anggota Dewan Hj Nurlisna, Calon Anggota Dewan Propinsi Dapil Sumsel 6 nomor 4 dari PKS Mohd Muaz Ar Rifky dan beberapa tokoh PKS lainnya.
“Mewakili seluruh Caleg DPRD kota maupun propinsi dan elemen PKS, jika Allah SWT meridhoi dan menjadikan kami duduk sebagai Wakil Rakyat di Jajaran DPRD Kota Prabumulih, Insya’ Allah yang pertama kami lakukan adalah terus berusaha Mengaplikasikan Aspirasi masyarakat terutama semua yang menyentuh Kesejahteraan umumnya, sehingga apa yang selama ini Semua Aspirasi Masyarakat yang belum terwujudnya, kami akan berusaha sekuat tenaga untuk mendorong dan mewujudkan, semaksimal mungkin, juga atas Ridho dan Restu Allah SWT” Ben Heri S.Si., M.Pd mengakhiri perbincangannya dengan awak media.
Acara berjalan lancar dengan tetap dikawal dan dijaga oleh puluhan Aparat Kepolisian dari Polres Kota Prabumulih.( Hadi Yansyah)