Polres Labuhanbatu Kawal Pendistribusian Logistik Pemilu 2024.

LABUHAN BATU – jurnalpolidi.id

Personel Polres Labuhanbatu melakukan pengawalan pendistribusian logistik pemilu 2024 berupa segel kotak suara dari dari penyedia CV. Cakra Buana Saktijln Flamboyan No.93 Medan sampai ke Gudang Logistik KPU Labuhanbatu Utara Jl. Kapten Zubit No 66. Kel.Aek Kanopan, kec. Kualuh Hulu kab. Labuhanbatu Utara. Rabu 29 November 2023.

Kapolres Labuhanbatu AKBP JAMES H. HUTAJULU, SI.K., S.H., M.H., M.I.K. melalui Kasi Humas IPTU P PARLANDO mengatakan, Polres Labuhanbatu menurunkan personel untuk mengawal distribusi logistik Pemilu 2024 berupa kantong pelastik yang tiba di kantor KPU Kabupaten Labuhanbatu Utara pada Pukul 08.00 wib.

“Adapun logistik Pemilu 2024 yang tiba di kantor KPU Kabupaten Labuhanbatu Utara berupa Kantong Pelastik Besar (Kubus) 13.060 Lembar, Kantong Pelastik Sedang 1.306 Lembar, Kantong Pelastik Ziplok 1.306 Lembar, Kantong Pelastik Kecil 2.612 Lembar dan Kantong pelastik Selongsong 6.530 Lembar.” Kata IPTU P PARLANDO.

Kantong Pelastik Pemilu yang dibawa oleh CV. Cakra Buana Sakti diterima oleh Bapak Reno Chandra Staf teknis KPU dengan pengawalan 2 Personil Polsek Kualuh Hulu dan 2 orang satpam dari KPU.

Jelang Pemilu 2024 Polres Labuhanbatu melakukan pengamanan logistik serta menempatkan personil pengamanan demi suksesnya Pemilu yang aman dan damai dalam program prioritas Kapolda Sumut mensukseskan tahapan Pemilu Operasi Mantap Brata Toba 2023-2024.( Syafrudin As)

H.U.M.A.S.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *