Liga Catur Mingguan Percasi Bukittinggi Disambangi Pengurus KONI Pusat Erizal Chaniago

November 20, 2023

Bukittinggi Sumbar – jurnalpolisi.id

Peserta Liga Catur Mingguan (LCM)Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Bukittinggi Sumatera Barat, tingkat pelajar Junior dan senior yang di gelar di BTC Pasar Banto Kota Bukittinggi sontak kaget dengan kedatangan Erizal Chaniago beserta team, minggu (19/11/2023) sore.

Pada LCM tersebut berlangsung meriah, ratusan peserta Junior maupun Senior serius mengikuti lomba, tidak hanya LCM, panitia juga menyiapkan Tropi dan Tabanas bagi pemenang liga.

Saat ditemui kedatangannya, pada acara liga catur di BTC, waketum PB IPSI pusat, Erizal Chaniago mengatakan ada sejumlah faktor yang mesti kita perhatikan khususnya bagi atlet catur Kota Bukittinggi.

Pasalnya, beberapa atlet Tanah Air yang turun berlaga di SEA Games misalnya, sebagai pengurus KONI pusat dirinya juga mengatakan telah sering mengirim atlet catur ke beberapa kejuaraan internasional seperti sea games dan asian games.

Catur adalah olahraga olah pikir, olahraga tertua, ia menyebutkan akan mencari management bagaimana mengelola catur itu lebih bagus lagi.

“Ayumna (16) siswi SMAN Bukittinggi, ia atlet Catur yang telah menjuarai Kejurda, satu langkah lagi untuk tingkat nasional, mengikuti pra PON dan PON, dengan adanya LCM ini mudah-mudahan bisa membangkitkan semangat dan gairah generasi muda pada olahraga catur,” kata Erizal Chaniago yang juga politikus partai Gerindra.

Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Hambali (pelatih,red) yang telah memberikan dedikasinya terhadap perkembangan olahraga catur di Kota Bukittinggi.

“Sangat besar harapan saya untuk bisa mengantarkan atlet Bukittinggi ke tingkat yang lebih tinggi, nasional maupun internasional,” ujarnya.

Kepada orang tua Erizal Caniago berpesan untuk terus mensuport kegiatan positif anak, dengan sering ikut acara santai seperti di LC BTC Pasar Banto ini. Artinya, bagi generasi SD, SMP, SMA merupakan potensi besar untuk tingkatkan kemampuan berfikir mereka.

Hal senada di ungkapkan Desi Andriani caleg partai Gerindra dapil 3 Bukittinggi Agam yang juga berkesempatan hadir, ia mengatakan kepada peserta untuk tetap tenang, hati-hati disetiap langkah. Untuk kita selaku orangtua harus dukung potensi anak anak kita. (Syafrianto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *