Catatan kecil Untuk Pak Bhabinkamtibmas Aipda Ahmad Fauzi

Bengkalis – jurnalpolisi.id

Salah satu faktor kesuksesan didalam melaksanakan peran,fungsi dan tugas dalam wilayah yang relatif luas dan masyarakatnya heterogen pendekatan sosial budaya menjadi perhatian agar kondisi ketertiban dan keamanan diwilayah kerja kondusif, salah satu ujung tombaknya adalah peran Bhabinkamtibmas di setiap wilayah binaan yang senantiasa menjalin kerja sama dengan pemerintah desa dan berbaur bersama masyarakat desa dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan di desa binaan personil Bhabinkabtibmas.

Mengunjungi bersilaturahmi dan berdialog dengan masyarakat desa menjadi terjalin keakraban dengan masyarakat, sehingga berbagai program kerja dalam pembinaan Kamtibmas senantiasa mendapat dukungan seluruh masyarakat desa.

Perjalanan waktu memberikan catatan pengalaman bagi Bhabinkamtibmas untuk mengenal sosial budaya masyakat binaan dan juga memahami kondisi sosial ekonomi masyarakat.

Rasanya Program Jumat Berbagi/Jumat Berkat serta Jumat Curhat dari Polsek Rupat menjadi menarik dan memberikan nilai tambah atas peran,tugas dan fungsi dari Bhabinkabtimas yang merupakan bagian dari unit kerja Polsek Rupat, Jumat Berkah,Jumat Curhat sebagai program rutin memberikan makna dan nilai tersendiri di tengah-tengah masyarakat sebab terdapat nilai kerjasama, kebersamaan dan kepedulian dalam lingkungan sosial kemasyarakatan untuk mendapatkan informasi kamtibmas.

Keberhasilan dan kesuksesan Pak Bhabinkamtibmas Aipda Ahmad Fauzi dan seluruh jajaran Polsek Rupat tidak terlepas dari pembinaan,pemberian petunjuk dan arahan dari Bapak Iptu Siswoyo,SH Kapolsek Rupat.

Saling kerjasama diantar Bhabinkamtibmas di wilayah desa binaan yang berbeda memberikan ruang untuk saling mendukung kelancaran kerja dan mendukung bagi capaian kinerja.

Selamat bertugas Pak Bhabin Aipda Ahmad Fauzi, sukses selalu dalam aktivitasnya di Pulau Rupat.Banyak cerita di Pulau Rupat.(Asmadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *