Camat Cikaum Lantik Kades Antar Waktu Desa Mekarsari 2023
Subang – jurnalpolisi.id
Jum’at – 10/11/2023.
Dalam rangka pemberhentian pejabat kepala desa,dan pengesahan pengangkatan kepala desa antar waktu yang digelar langsung di Aula Desa Mekarsari, Kecamatan Cikaum Kabupaten Subang Jawa Barat, Jum’at – 10 November 2023, pukul 09.00 Wib s/d selesai.
Dalam acara pelantikan Kepala Desa Antar Waktu Desa Mekarsari, yang dilantik secara langsung oleh Camat Cikaum Asep Sopandi S.Pd, diruang Aula desa. Dalam acara tersebut yang juga dihadiri oleh para tamu undangan dan disaksikan oleh beberapa pejabat pemerintahan khususnya kabupaten subang,juga dihadiri dari jajaran TNI Polri dalam pelantikan kepala desa antar waktu.
Kepala Desa ( Kades ) Mekarsari,A Wawan yang biasa dengan panggilan akrabnya Kang Saron, kini telah sah dilantik dan menjabat sebagai kepala desa mekarsari 2023 – 2025.
Kepala Desa Mekarsari, A Wawan saat diwawancari JurnalPolisi diruang kerjanya menjelaskan,” Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat, khususnya masyarakat desa mekarsari yang sudah memberikan kepercayaan kepada kami sebagai kepala desa antar waktu,kami mengucapkan banyak terima kasih.
Dan juga kepada seluruh jajaran pemerintahan kecamatan cikaum subang, juga jajaran TNI Polri yang sudah meluangkan waktunya dan hadir diacara pelantikan kepala desa antar waktu 2023 – 2025. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran TNI Polri yang sudah membantu jalannya acara pelantikan kepala desa antar waktu berjalan lancar aman dan kondusif,papar Kades.
Lanjut,” dengan terpilihnya Kami sebagai kepala desa mekarsari, mengajak” seluruh warga masyarakat untuk bisa saling mengingatkan satu sama lain dalam kemasyarakatan, dan juga kami mengajak kepada masyarakat agar bisa bekerjasama untuk membangun dan menggali potensi potensi yang ada diwilayah kita, menuju mekarsari maju,makmur dan sejahtera. Juga memberikan pelayanan yang oftimal kepada warga masyarakat, itu harapan kami,ucapnya.
( Rb JPN )