Warga RT 001 RW 03 Poris Plawad Utara adakan Ahad Sehat dan Ceria, Senam Bersama Camat dan Lurah Sekaligus Bagikan Sembako

Kota Tangerang – jurnalpolisi.id

Ratusan warga ikuti senam sehat bersama camat dan lurah, warga Poris Plawad Utara RT 001 RW 03 mengikuti kegiatan Ahad Sehat dan Ceria yaitu sehat senam bersama.

Senam yang diikuti oleh para tua, muda, dan Lansia ini diprakarsai oleh Ketua RT 001 RW 3 Kelurahan Poris Plawad Utara Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang, Minggu, 17 September 2023.

Dalam suasana yang penuh semangat, kegiatan ini berhasil menciptakan atmosfer positif dan memupuk rasa kebersamaan di antara peserta yang hadir yaitu warga RT 001, para peserta terlihat sangat menikmati kegiatan senam tersebut sambil bersorak ria.

Salah satu dari peserta senam sehat mengatakan, “Kami sangat senang dengan kegiatan senam yang diadakan oleh pengurus RT 001 ini, lumayan untuk merenggangkan otot-otot kaku,” papar warga RT 001 Poris Plawad Utara asal aceh salah satu peserta hadir.

Warga sangat antusias mengikuti giat perdana Ahad Sehat dan Ceria, senam bersama, karena pihak panitia juga membagikan 321 lebih paket sembako untuk warga RT 001, yang sudah di berikan undangan beberapa hari sebelum acara Ahad Sehat dan Ceria senam bersama Camat dan Lurah mulai.

Dalam kegiatan ini, paket sembako yang berisi bahan makanan pokok dan kebutuhan sehari-hari lainnya disalurkan kepada warga masyarakat RT 001 yang membutuhkan. Para penerima sembako pun terlihat sangat Bahagia mendapatkan bantuan dari kegiatan Ahad Sehat dan Ceria untuk warga RT 001 RW 03 Poris Plawad Utara.

Turut hadir Camat Cipondoh H Khotibul Imam, Lurah Poris Plawad Utara Tonny S.Sos, Ketua RT 001 Samin, Ketua RW 03, Babinsa dan Binamas, tokoh ulama dan para tokoh masyarakat serta H Suradi Ketua Himpunan Pengusaha Nahdliyin PC HPN Kota Tangerang.

Senam bersama ini dilakukan untuk menjadikan kesehatan warga agar tetap bugar meski saat ini masih dilanda cuaca musim kemarau.

Khotibul Imam menyambut positif kegiatan ini. Ia berharap kegiatan ini bisa dilakukan secara kontinyu dan bisa dilakukan oleh warga lainnya di wilayah Cipondoh Kota Tangerang.

“Dengan senam menjadikan tubuh kita menjadi sehat. Dengan senam akan meningkatkan stamina dan lebih ceria meningkatkan metabolisme tubuh menjadi kuat,” tandasnya.

“Kami berharap bahwa kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi warga masyarakat Poris Plawad Utara, terutama dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan dan membantu sesama, melalui kegiatan Ahad Sehat dan Ceria ini, mereka ingin menginspirasi lebih banyak orang untuk hidup sehat dan berbagi kebaikan kepada sesama,” ujar Khotibul Imam

Mereka juga mengajak masyarakat Kecamatan Cipondoh dan sekitarnya untuk bergabung dalam gerakan kebaikan ini dan berkontribusi dalam membuat perubahan positif dalam kehidupan masyarakat.

(Ismail Marjuki JPN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *