PD Sarana Pembangunan Rokan Hilir lakukan penambahan serta peremajaan fasilitas sarana dan prasarana infrastruktur
September 6, 2023
Bagansiapiapi, jurnalpolisi.id
Untuk meningkatkan pelayanan publik bagi konsumen pengisian BBM di SPBU Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PD Sarana Pembangunan Rokan Hilir lakukan penambahan serta peremajaan fasilitas sarana dan prasarana infrastruktur.
Di temui Semasa (05/09/2023) direktur utama PD Sarana Pembangunan Rokan Hilir Rahmad HIdayat mengatakan,saat ini sedang melakukan Peremajaan Infrastruktur dan perbaikan sarana dan prasarana SPBU.ini tidak lain untuk meningkatan pelayanan dan keyamanan Konsumen saat pengisian BBM.
Sehingga adanya kegiatan ini untuk pelayanan kepada masyarakat sementara terpaksa terhenti diperkirakan hingga tanggal 8 Selptembet mendatang dan akan beroperasi kembali 9 september.tuturnya
Lanjut Rahmad HIdayat,Adapun peremajaan dan perbaikan yang kita lakukan di mana SPBU sudah banyak tahun tidak pernah dilakukan perbaikan, sehingga ada bagian bagian yang sudah tidak layak dan harus diganti
Pertama yang harus dirobah menurut Hidayat adalah Pipa dari tanki ke Pompa. Karena hampir semua pipanya sudah keropos dan berkarat.
kedua merobah dari pompa hisap menjadi pompa dorong, karena menurutnya kalau pompa hisap kita butuh daya sampai 5 ribu watt, sedangkan pompa dorong paling paling memakan daya hanya 1 ribu watt saja.
Dimana kita juga bengun fasilitas Ajungan Tunai Mandiri (ATM) serta menambahkan tepat, jalur khusus bagi masyarakat nelayan tradisional yang mengantongi rekom dari dinas perikanan saat pengambilan BBM agar saat kendaran umum roda empat serta roda dua tidak terhambat.
Selain itu Rahmat Hidayat Dir Utama BUMD Rohil iini mengutarakan untuk meningkatkan kualitas Pelayanan kepada Konsumen kita juga menggelar Pelatihan kerja dan keselamatan kerja bagi operator dan karyawan BUMD selama dua hari yang dilaksanakan 5-6 September 2023 di Makodim 0321 Rohill t
Terkaitl anggaran kegiatan pekerjaan ini kita menggunakan anggaran keuangan Badan Usaha Milik Dearah (BUMD) PD Sarana Pembangunan Rokan Hilir.ungkapnya mengakhiri wawancara.
Kabiro Panca SITEPU