Outing Class Tumbuhkan Kreativitas Anak Spesial
Banyumas – jurnalpolisi.id
Bupati Banyumas Ir Achmad Husein bersama Bunda Soina Ny Erna Sulistyawati Husein ikut memeriahkan outing class Soina (Special Olympics Indonesia) Banyumas pada Jum’at pagi (22/9) di Taman Rekreasi Andhang Pangrenan Purwokerto. Kegiatan tersebut juga digunakan sebagai pamitan bupati dan bunda soina di masa akhir jabatannya.
Bunda Soina Ny Erna Husein menjelaskan kegiatan outing class dilaksanakan sebagai kegiatan rutin untuk mewadahi serta meningkatkan motivasi anak-anak bertalenta khusus
“Agar mereka memiliki kepercayaan diri yang bagus,” tuturnya
Ia menambahkan kegiatan ini juga sebagai upaya mensosialisasikan dan mengedukasi masyarakat untuk memberikan kesempatan yang sama pada anak-anak dengan kebutuhan khusus
“Kegiatan ini dapat menjadi suport sistem dan akan mampu menjadi pemicu anak-anak untuk berkreasi,” tuturnya
Ia juga berharap siapapun penggantinya kedepan tetap dapat mendampingi dan mendukung anak-anak dengan kebutuhan khusus untuk selalu berkreativitas dan mengembangkan diri
Bupati Banyumas dalam sambutannya menitipkan pesan kepada para pendamping anak dengan kebutuhan khusus untuk ikhlas dan telaten membuat mereka percaya diri, mandiri dan hidup selayaknya anak normal lainnya.
“Semoga bapak dan ibu selalu yakin bahwa itu adalah ibadah yang mulia dan luhur,” tuturnya
Ia juga menekankan kepada pengurus Soina dan Dinsos untuk mendata dan mensurvei setiap desa dengan harapan nantinya akan ada sanggar-sanggar khusus dilokasi-lokasi tersebut dengan berbagai kegiatan yang dapat melatih dan mengaktualisasi diri anak-anak dengan kebutuhan khusus menjadi anak yang percaya diri
“Nantinya disana anak-anak ini bisa bercengkrama, membatik, menulis, menyanyi dll,” ucapnya
(Arif JPN )