Warga Mrebet Purbalingga Ditemukan Meninggal di Kebun
Polres Purbalingga – Seorang laki-laki ditemukan meninggal dunia di kebun wilayah Desa Lambur, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga, Selasa (30/5/2021) malam. Korban ditemukan oleh warga yang sedang mencari keberadaannya karena tidak kunjung pulang dari mencari rumput.
Kapolsek Mrebet AKP Muslimun mengatakan korban bernama Kasdi (58) warga Desa Lambur RT 9 RW 5, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga. Korban ditemukan sekira jam 18.00 WIB di kebun wilayah Desa Lambur.
“Korban sebelumnya pergi untuk mencari rumput namun hingga petang tidak kunjung pulang. Hingga kemudian dilakukan pencarian,” ungkap kapolsek, Rabu (31/5/2023).
Dari keterangan pihak keluarga, sebelum kejadian korban pergi mencari rumput di kebun pada sore hari. Namun hingga hampir malam korban tidak kunjung pulang ke rumah. Istri korban kemudian meminta tolong warga untuk mencarikan suaminya.
“Dua warga yang mencari kemudian berhasil menemukan korban dalam keadaan tergelak sudah meninggal dunia di kebun warga,” jelasnya.
Peristiwa tersebut kemudian dilaporkan ke Polsek Mrebet. Polisi dari Polsek Mrebet dan Inafis Polres Purbalingga kemudian melakukan pemeriksaan di TKP. Selanjutnya bersama dengan petugas medis Puskesmas Mrebet melakukan pemeriksaan jenazah.
“Hasil pemeriksaan tidak ditemukan tanda penganiayaan. Diduga korban meninggal dunia akibat sakit yang dideritanya,” kata kapolsek.
Kapolsek menambahkan dari keterangan pihak keluarga, korban memiliki riwayat sakit asam lambung. Setelah dilakukan pemeriksaan kemudian jenazah korban diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.
( Arif JPN)