PSHT Hadirkan KESBANGPOL Guna Wawasan Kebangsaan.

Kab Semarang – jurnalpolisi.id

Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate ( PSHT ) mengadakan pemusatan ,setiap jelang bulan Muharam. Begitu juga PSHT cabang Kabupaten Semarang. Pemusatan kali ini dengan materi Wawasan Kebangsaan bagi calon warga tingkat 1 , dan sebagai pemateri yaitu dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik ( Kesbangpol ) bertema “Sadar Hukum Akan Kriminalitas”. Giat berlokasi di Gedung Balai Desa Pagersari , Kecamatan Bergas , Sabtu/17/6/23 Jam 20.00-23.00.

Kesbangpol yang diwakili Sekretaris Dinas, Alexander Gunawan Tribiantoro,S.Stp.,M.M. disambut meriah oleh 264 calon warga PSHT dan warga PSHT yang hadir sebagai peserta acara tersebut.

Giat tersebut bertujuan, selain menunjukkan rasa solidaritas dan mengenal antara PSHT dan Kesbangpol , juga agar setelah Calon Warga di sahkan sebagai Warga PSHT tidak adigang adigung adiguna karena akan lebih memahami mengenai materi hukum.

FX. Endy Harsanto, selaku Sekretaris PSHT Kabupaten Semarang yang juga koordinator acara ,saat ditemui mengatakan ,
“Harapan kita, agar kelak setelah mereka (calon warga PSHT) menjadi warga PSHT benar-benar menjadi pendekar yang tuntas dan berkualitas,” kata pria yang akrab dipanggil mas Lintang ini

“Mengingat jalan pendekar itu tidak mudah, selain berlatih fisik cukup lama yang terukur dan teruji, juga harus berkecukupan materi rohani ” tegas Lintang

H. Sutris Joto Sudarto, Ketua Cabang PSHT saat ditemui awak media pada jeda waktu menyampaikan,
“Agar warga PSHT terutama yang masih kawula muda lebih cinta tanah air dan bangga dengan bangsa,” kata pria yang akrab dipanggil mas Tris ini

“Serta mau melestarikan budaya dan mengembangkan ajaran-ajaran di PSHT,” imbuh Sutris

Sementara saat sesi materi, pemateri menyampaikan
“Ormas merupakan salah satu kekuatan yang bisa di jadikan tonggak Pemersatu Bangsa, atas dasar itulah maka kami dari Kesbangpol Kabupaten Semarang bekerjasama dengan salah satu Ormas di Kabupaten Semarang yaitu PSHT,” kata pria yang akrab dipanggil mas Alex ini

“Dan PSHT Kabupaten Semarang agar dapat bersinergi dalam perwujudan pembentukan Karakter Kebangsaan dan Belanegara,” imbuh Alex

Menariknya, di akir sesi pemateri menyampaikan bahwa guna peningkatan Wawasan Kebangsaan dan Belanegara agar dapat Bersama Merawat Indonesia, dalam momen pembekalan bagi calon warga PSHT yang berproses mengikuti pengesahan menjadi Warga atau anggota PSHT.

“Bersama Merawat Indonesia,” tegas Alex

Sontak, ketegasan itu disambut oleh peserta dengan tepuk tangan meriah

Dalam giat tersebut juga berisi sosialisasi Bidang Pengembangan Beladiri Praktis Silat Bebas oleh Erie Wicaksono Panggayuh , warga PSHT yang juga petarung Mix Martial Art ( MMA ) sekaligus wasit MMA , dilanjutkan kerohanian Setia Hati / ke_SH_an oleh sesepuh PSHT yaitu Sugimin dan Imam Abu Mansyur,S.E.. Acara dihadiri Kesbangpol , Calon Warga dan Warga PSHT serta turut hadir pula sesepuh PSHT , Mayor CAJ Sudaryanto. Acara sangat meriah dan peserta antusias dan gembira.
( Kordinator lipitan Jateng & Diy Bendoz )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *