Hari Bhayangkara Ke-77, Polsek Padamara Gelar Bakti Sosial
Purbalingga – jurnalpolisi.id
Polda Jateng | Polsek Padamara menggelar kegiatan bakti sosial dalam rangka Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023. Bantuan sosial diberikan kepada warga kurang mampu dan difabel yang ada di sekitar Mapolsek Padamara, Kamis (22/6/2023).
Kapolsek Padamara Iptu Ihwan Maruf mengatakan bahwa dalam rangka Hari Bhayangkara ke-77 pihaknya menggelar bakti sosial. Salah satu sasarannya adalah warga kurang mampu dan difabel yang ada di lingkungan sekitar mapolsek.
“Ini merupakan wujud kepedulian sosial kepolisian bagi warga kurang mampu termasuk penyandang disabilitas,” tegasnya.Kapolsek berharap bantuan sosial berupa paket sembako yang sudah diberikan dapat memberikan manfaat. Selain itu, dapat mengurangi beban masyarakat kurang mampu di sekitar mapolsek.
Kepala Desa Kalitinggar Kidul Purnomo Hadi merespon positif kegiatan bakti sosial yang dilakukan Polsek Padamara. Menurutnya kegiatan tersebut sangat positif membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Saya atas nama pemerintah desa menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan bagi masyarakat kurang mampu di wilayah Desa Kalitinggar Kidul,” ucapnya.
Salah satu penerima bantuan, Andree Marta Kusuma menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak kepolisian Polsek Padamara. Bantuan yang diberikan menurutnya sangat bermanfaat.
“Terima kasih atas bantuan yang diberikan dari Polsek Padamara. Ini sangat bermanfaat,” ucapnya.
( Arif JPN )