Cegah C3 Polsek Cikaum Resor Subang Giat Laksanakan Piket Siaga Malam Hari.
Subang – jurnalpolisi.id
Senin – 15/05/2023.
Dalam giat piket Siaga Reskrim dan piket Patroli,Jajaran Polsek Cikaum melaksanakan patroli rutin diwilayah hukum Polsek Cikaum, Kecamatan Cikaum Kabupaten Subang Jawa Barat,Minggu – 14 – Mei 2023.
Dalam giat patroli yang dianggap rawan C3 dengan sasaran,” geng motor yang meresahkan, sekolahan, pekat dan kerawanan Kamtibmas yang ada diwilayah Kecamatan Cikaum. Dalam giat melaksanakan patroli,petugas Polsek mendatangi gedung sekolah dan menemui langsung penjaga sekolah,agar meningkatkan keamanan sekolah sekolah, khususnya keamanan sarana dan prasarana belajar. Selain mengingatkan, petugas patroli juga memberikan pesan Kamtibmas kepada penjaga sekolah dan masyarakat lingkungan.
Menurut Kapolsek Cikaum AKP Anton Indra Gunawan S.E, patroli dilakukan tidak hanya sekali pada malam hari, namun bisa bisa beberapa kali patroli, tergantung situasi kondisi wilayah dengan waktu dan tempat yang berbeda,pungkasnya.
Diharapkan dengan adanya kehadiran Polisi ditengah tengah masyarakat, situasi wilayah hukum Polsek Cikaum yang aman,nyaman dan kondusif adanya sinergitas dengan warga untuk melakukan patroli bersama, imbuh Kapolsek.
( Rb JPN )