Polres Tebo Nenggelar Cipta Kondisi, Menjelang Operasi Ketupat 2023
April 10, 2023
TEBO, jurnalpolisi.id
Dengan semakin mendekatnya Hari Raya Idul Firtri 1444 Hijriyah dan dalam upaya memelihara situasi Kamitbmas tetap kondusif, serta menciptakan kenyamanan maupun kekhusukan kepada umat Islam selama menjalankan ibadah puasa, juga dalam merayakan Lebaran Idul Fitri, Polres Tebo melaksanakan jegiatan rutin yang ditingkatkan dalam Cipta Kondisi jelang pelaksanaan Ops Ketupat 2023.
Kapolres Tebo AKBP Fitria Mega melalui Kabagops Polres Tebo Kompol Dhadhag Anindito dikonfirmasi mengatakan, bahwa seiring dengan meningkatnya berbagai aktivitas masyarakat khususnya umat Islam dalam menjalankan ibadah Ramadhan, yang berpotensi menimbulkan kerawanan terutama dengan semakin dekatnya hari raya idul fitri sehingga perlu meningkatkan kembali kegiatan-kegiatan rutin yang telah dilaksanakan.
Sebagaimana yang kita ketahui bersama bahwa selama bulan suci Ramadhan 1444 Hijriyah, terjadi adanya peningkatan aktivitas masyarakat khusunya umat Islam dalam menjalankan kegiatan Ramadhan terutama dengan semakin dekatnya hari raya idul fitri, sehingga perlu dilakukan peningkatan kegiatan rutin yang telah dilaksanakan.
” Berbagai langkah dilakukan dalam pelaksanaan kegiatan rutin yang ditingkatkan, mulai dari melakukan deteksi dini, sosialisasi, himbauan maupun kegiatan patroli. ” Ungkap
Kabagops Kompol Dhadhag Anindito.
Senin(10/04/2023).
Lanjut Kabagops, seperti yang dilaksanakan oleh Satgas Preventif KRYD Polres Tebo yang melaksanakan Patroli di tempat-tempat rawan keramaian, Satgas Preventif melaksanakan Patroli Sambang di beberapa lokasi rawan keramaian di Kabupaten Tebo seperti Tempat wisata dan Pasar Tebo Tengah.
” Tiim Patroli melaksanakan sambang dengan memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu meningkatkan kewaspadaan selama melakukan kegiatan di lokasi keramaian, mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas dengan menghindari kegiatan-kegiatan yang berpotensi mengganggu situasi kamtibmas. ” Tandasnya. (mides)