Kewaspadaan dan Antisipasi Serangan OTK, Sabotase Radikalisme Serta Terorisme, Pospam Gamon Polsek Patokbeusi Polres Subang Laksanakan Sispam

Subang – jurnalpolisi.id

Atas petunjuk dan arahan Kapolres Subang AKBP Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., diteruskan oleh Kapolsek Patokbeusi Kompol Sutarman, S.H., M.H., anggota Pos Pengamanan Gamon laksanakan giat sistem pengaman mako pada hari Rabu (19/4/2023) pukul 08:30 WIB.

Kegiatan sistem pengamanan (sispam) markas komando (mako) Pos Pengamanan (Pospam) Gamon tersebut anggota pospam dipimpin oleh Padal Iptu Masri, Panit Reskrim Polsek Patokbeusi.

“Giat ini dilaksanakan dalam rangka antisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Gukamtibmas) dan Kondusifitas Pos Pam serta serangan Orang Tidak Dikenal (OTK) dan Sabotase, Radikalisme dan terorisme sasaran ke Pos Pam Gamon Polsek Patokbeusi,” tegas Kompol Sutarman.(19/4/2023)

Selain Kapolsek Patokbeusi dan Iptu Masri, Apel juga diikuti anggota pospam yang sedang menajalankan tugas piket diantaranya Panit Lantas Ipda Suhendar, Aipda Betaria, Aipda Fredi, Bripka Ginanjar N.P., Bripka Kawita, anggota Pol PP, anggota Dishub, anggota Pramuka, tim media dan petugas kesehatan dari Puskesmas Jatibaru.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *