Rakercab DPC Pemuda Batak Bersatu ( PBB ) Kab Semarang di Ambarawa.

Kab Semarang- JurnalPolisi.id

Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pemuda Batak Bersatu Kab Semarang menggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) I di Aula Kantor Kec Ambarawa 22 Maret 2023,
Dalam Rakercab yang dibuka secara resmi oleh Ketua DPC Pemuda Batak Bersatu Kab Semarang D. Nainggolan menegaskan tidak ada pembahasan arah politik ormas kepemudaan di tahun politik nanti.

Menurut Ketua D. Nainggolan dalam Rakercab ini Pemuda Batak Bersatu tetap berkomitmen pada masalah sosial, dibahas pula dalam hal Sosial pembagian takjil di bulan Ramadhan dan bhakti sosial di panti asuhan melalui patungan yang tergabung PEMUDA BATAK BERSATU.

Rakercab Pemuda Batak Bersatu ini juga sekaligus Memberikan Kegiatan yg Positif di SKPD Pemerintahan Kab Semarang Sehingga nama baik ORMAS Pemuda Batak Bersatu lebih baik dan solid kedepanya,

“Tidak ada agenda politik di Rakercab ini. Kami tetap komitmen dijalur sosial. Rakercab ini juga untuk membuat program DPC Kab Semarang kedepannya sekaligus konsolidasi baik secara program maupun organisasi,” tegas D. Nainggolan,

Komitmen kita adalah tetap terjun dalam sosial kemasyarakatan,” imbuhnya.
Sehingga dalam Rakercab ini, D. Nainggolan menegaskan hanya memunculkan program baru untuk perkembangan organisasi Pemuda Batak Bersatu diwilayah Kab Semarang agar lebih baik lagi.
“Semoga dengan Rakercab ini akan memunculkan program atau inovasi baru dari setiap pengurus DPC dan anggota Pemuda Batak Bersatu,

Herman Malington Pangaribuan selaku Sekretaris PBB berkesempatan memberikan sambutan kepada para pengurus Pemuda Batak Bersatu yang hadir dalam Rakercab tersebut,
Menurutnya ormas Pemuda Batak Bersatu merupakan organisasi pemuda yang sudah dikenal di exekutif maupun yudikatif,
“Organisasi Pemuda Batak Bersatu harus terlibat dalam berbagai kegiatan masyarakat,” jelas Herman,

Melalui Dinas Kesbangpol Kab Semarang, PBB bisa bergabung dengan ormas lain di Kab Semarang yang berwadah FORUM KOMUNIKASI SERASI ( FÒRKOS ).

Herman juga berpesan agar ormas Pemuda Batak Bersatu senantiasa menjaga stabilitas wilayah dengan selalu menerapkan norma Pancasila dalam setiap
kegiatan Ormas PBB di Kab Semarang.
( JPN Bendoz )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *