Bupati Tanggamus Berkunjung Di Pematang Sawa Bagian Selatan

Tanggamus  –  jurnalpolisi.id

Sebagai tanda aktifnya Listrik Desa (Lisdes) PT. PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Lampung di sejumlah pekon wilayah selatan Kecamatan Pematang Sawa, Bupati Tanggamus secara simbolis mengaktifasi meteran di Pekon Karang Brak kecamatan setempat, Selasa 7 Maret 2023.

Dalam kegiatan itu, Bupati juga memboyong sejumlah Forkopimda, perwakilan PLN, sejumlah kepala OPD Pemkab Tanggamus. Serta dilaksanakan pemberian bantuan kompor listrik dan santunan tunai yang berasal dari YBM PLN UP3 Metro.

Bupati Tanggamus Dewi Handajani dan Rombongan Saat Disambut Warga Pekon Karang Brak Kecamatan Pematang Sawa,
Dalam sambutannya, Bupati Dewi Handajani mengucapkan selamat kepada Pekon Karangbrak dan sekitarnya atas masuknya PLN yang saat ini sudah menyala.

“Semoga pekon lain segera selesai pengerjaan jaringan PLNnya dan segera menyala. Kepada semua lapisan masyarakat agar mendukung program pemerintah salah satunya program presiden yaitu Indonesia terang,” ucapnya.

Ditempat sama, Kakon Karang Brak Hendra Gunawan juga menyampaikan terima kasih kepada Bupati Tanggamus, Forkopimda dan PLN sehingga terealisasinya penerangan pekon setempat.

Pemotongan Pita Tanda Aktifasi Listrik Desa PLN di Pekon Karang Brak Kecamatan Pematang Sawa, Tanggamus oleh Bupati Dewi Handajani, Selasa 7 Maret 2023.
Sementara itu, Manager PLN UID diwakili Senior Manager Perencanaan Agus Prasetyo menyampaikan terimakasih terhadap Bupati dan warga dan ia juga berpesan masih banyak wilayah di Kecamatan Pematangsawa yang belum teraliri listrik agar bersabar.

“Untuk wilayah yang belum, secepatnya akan diselesaikan, dan bijaklah dalam penggunaan listrik serta jangan membuka segel di KWH meter PLN, tutupnya

(Helmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *