AKP. Rudi Saputra Kasat Reskrim Polres Tapsel, COJ Indonesia Ucapkan Selamat
Medan – jurnalpolisi.id
Kapolres Tapsel AKBP Imam Zamroni beberapa hari lalu telah melantik Kasat Reskrimnya yang baru Akp Rudi Saputra bertempat di Mapolres Tapsel. Kasat Reskrim yang sebelumnya bertugas sebagai Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan ini menggantikan Akp Paulus Simamora.
Koordinator Community Of Journalist Indonesia Roy Nasution pada Senin (27/03/2023) secara khusus menyampaikan ucapan selamat kepada Akp. Rudi Saputra dan mengucapkan selamat bekerja di tempat yang baru.
Akp. Rudi Saputra dalam hal ini mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pengurus Pusat Community Of Journalist Indonesia terutama Koordinatornya Roy Nasution. Karena COJ Indonesia juga banyak membantu pemberitaan yang positif sewaktu dirinya bertugas di Polres Pelabuhan Belawan.
Sementara itu Roy Nasution selaku Koordinator COJ Indonesia menyampaikan pesan Ketua Umum Heri Siswoyo kepada Kasat Reskrim Polres Tapsel yang baru menjabat. Semoga segera dapat beradaptasi dengan wilayah hukumnya yang baru, sedangkan Roy Nasution dalam hal ini mengatakan bahwa dirinya turut bangga dengan Akp. Rudi Saputra dimana dirinya melihat bahwa Kasat yang satu ini mudah bergaul serta ramah terhadap jurnalis terutama yang tergabung di COJ Indonesia. Untuk itu sekali lagi dirinya mengucapkan selamat bertugas ditempat baru buat Akp. Rudi Saputra. Demikian kata Koordinator yang juga Wakil Ketua DPW Perkumpulan Media Online Indonesia Provinsi Sumatera Utara tersebut.(kaperwil)