Wujud Kepedulian Polsek Rawalo Banyumas, Kerja Bakti Dan Berikan Bantuan Sembako Korban Kebakaran
Banyumas – jurnalpolisi.id
Kamis (2/2/2023), Kapolsek Rawalo Polresta Banyumas Polda Jawa Tengah AKP Embar Yuliono, S.H., bersama dengan anggota melaksanakan bakti sosial di Desa Rawalo.
Selain Kapolsek Rawalo dan anggota, kegiatan kerja bakti tersebut juga diikuti oleh Babinsa, perangkat Desa Rawalo serta warga lingkungan sekitar.
“Hari ini kami melaksanakan kerja bakti dengan membersihkan bekas puing puing di rumah milik Ibu Supriyatingsih, dimana ibu Supriyatingsih ini merupakan korban kebakaran rumah yang terjadi pada hari Sabtu (28/1/2023)”, terang Kapolresta Banyumas Kombes Pol Edy Suranta Sitepu, S.I.K., M.H., melalui AKP Embar Yuliono, S.H.
Kegiatan bakti sosial ini sebagai bentuk kepedulian Polri khususnya Polsek Rawalo kepada warga yang rumahnya mengalami kebakaran. Setelah selesai dilanjutkan dengan pemberian bantuan sembako kepada ibu Supriyatiningsih.
( Arif JPN )