Secara Resmi Ketua KPU Rohil Buka Bimtek SIDALIH PPS Se Kec. Bangko.

BAGAN SIAPI -API –  jurnalpolisi.id

Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Rokan Hilir Supriyanto membuka secara resmi Bimbingan Teknis Sistem Informasi Data Pemilih (SIDALIH) Pemilu 2024 di Tingkat Panitia Pemungutan Suara (PPS) Se Kecamatan Bangko pada hari Minggu, 05 Februari 2023 di Media Center KPU Rohil

Dalam sambutannya Supriyanto menyampaikan bahwa tahapan pendataan pemilih ini sangat penting, karena daftar pemilih merupakan komponen yang wajib dalam penyelenggaraan pemilu yang berupa Daftar Pemilih Tetap (DPT). Daftar pemilih dalam penyelenggaraan pemilu sangat penting untuk menghitung kebutuhan logistik Pemilu, seperti surat suara, tinta dan lain sebagainya.

dalam proses pendaftaran pemilih/ pemutakhiran data pemilih, Pada prinsipnya ada 3 indikator dalam penyusunam data pemilih ini yaitu Komprehensif, Mutakhir, dan Akurasi.

Pada tahapan pemutahiran daftar pemilih posisi PPS dan Pantarlih adalah sebagai ujung tombak, kerena perannya sangat penting. Pantarlih melakukan Coklit dari rumah ke rumah dan PPS melakukan penyusunan data hasil pemutahiran, mengumumkan DPS dan DPS hasil perbaikan, untuk mendapatkan tangapan masyarakat.

saya berharap kita tidak main-main dan kita harus serius dalam pemutakhiran data pemilih ini dan teliti dalam proses pendataan pemilih ini. Saya tidak mau nantinya ada pemilih ganda, pemilih yang sudah meninggal, yang tidak memenuhi sayat sebagai pemilih, yang menyebabkan terjadinya masalah pada saat Pemilu 2024 mendatang

Sementara Ketua PPK Kec. Bangko Sulisman menyampaikan kepada PPS se Kec. Bangko dalam proses pendataan pemilih ini perlu perhatian khusus dari PPS jangan sampai warga Kec. Bangko ini tidak terdata sehingga tidak dapat mengunakan Hak Pilihnya pada Pemilu 2024 mendatang

Lajut Sulisman, saat Pantarlih melakukan Coklit saya berharap PPS melakukan monitoring dan melaksanakan Rakor per 3 hari bersama Pantarlih untuk mengetahui apa kendala yang terjadi dan berapa masyarakat yang sudah terdata (coklit), PPK Kec. Bangko juga akan melakukan monitoring pada saat coklit itu dilaksanakan.

Dalam Bimtek ini diikuti oleh seluruh PPS Se Kec. Bangko baik itu ketua maupun anggota berjumlah 45 PPS dari 15 Kel/Desa Se Kec. Bangko dan turut juga dihadiri Anggota PPK Kec. Bangko Ilham Said, Mustafa Akbar, Wawan Safie, Mulyadi serta Sekretariat PPK Kec. Bangko Robisra dan Safrizal.

Kabiro Panca Sitepu.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *