Wakapolres Tual Pimpin Upacara Sertijab, Kabag SDM dan Kapolsek PP Kur
Kota Tual – jurnalpolisi.id
Upacara Serah terima jabatan (Sertijab) dilingkup Polres Tual, berlangsung hari ini, Kamis,(19/01/2023) dan langsung dipimpin Wakapolres Tual Kompol Teddy S.H.,S.I.K
Adapun jabatan yang di sertijabkan antara lain, Kabag SDM, juga Kapolsek Pulau-pulau (PP) Kur.
Sebelumnya Kabag SDM yang dijabat AKP Seth Dofinus Riry kini dijabat Kompol S. Berny Nangka. Dan untuk Kapolsek PP Kur dijabat IPTU Muhammad Faisal Tuasamu.
Berdasarkan informasi yang diterima Jurnal Polisi.id kalau sebelumnya jabatan Kapolsek PP Kur dijabat oleh`IPDA Upu A Patty
Sementara itu, bertindak sebagai Inspektur upacara pada sertijab yang dilakukan hari ini di lapangan upacara Polres Tual, Wakapolres Kompol Teddy S.H.,S.I.K
Dalam sambutanya Wakapolres menyampaikan kalau sertijab yang dilakukan dilingkup Polres Tual bukanlah sebuah hal yang baru, merupakan hal yang sudah biasa terjadi
“Selain meningkatkan kinerja pejabat bersangkutan, juga merupakan proses pembinaan dari sumber daya manusia, dalam rangka regenerasi yang dilakukan ,”sebut Wakapolres
“Berdasarkan penilain evaluasi dan asesmen yang sistematik dengan tujuan menjamin dinamika manajemen organisasi dilingkungan Polri,”sambungnya
Dia juga berharap agar dengan dilakukan sertijab dapat di peroleh bidang tugas yang beragam untuk menghadapi tantangan tugas di massa mendatang.
Wakapolres juga menyampiakan secara langsung apresiasi yang setinggi – tingginya kepada Kabag SDM sebagema massa penugasanya selama berada dan bertugas di Polres Tual
“Trima kasih atas tugas dan dedikasi yang dilakukan selama bertugas di Polres Tual,”demikian kutipan yang disampaikan Wakapolres tersebut
Bertindak sebagai Perwira Upacara, Kasatsamapta Polres Tual AKP Herman, Komandan Upacara, IPDA Yusuf A. Halirat, S.H.
Adapun Peserta Upacara, terdiri dari
1. 1 (satu) regu Perwira Polres Tual;
2. 1 (satu) SST Dalmas Polres Tual;
3. 1 (satu) SST Personel Staf Polres Tual;
4. 1 (satu) regu Bhayangkari Cab. Tual.
Selain itu berdasarkan pantauan media ini, juga dilakukan pembacaan keputusan Kapolda Maluku, penanggalan dan penyamatan tanda jabatan, penandatanganan naskah berita acara serah terima jabatan dan berita acara penyumpahan.
Tak lupa dikesempatan yang sama pula , dilakukan pengambilan sumpah jabatan oleh Rohaniawan dan para saksi. Upacara berlangsung aman dan penuh hikmat
Publish by (Melky_JPN)