SATGAS ORGANIK YONIF RK 113/JS BERBAGI SARANA OLAHRAGA VOLLY KEPADA PEMUDA KAMPUNG KULIRIK
Januari 2, 2023
Puncak Jaya. jurnapolisi.id
Pos Pintu Angin Satgas Yonif RK 113/JS berbagi sarana olahraga berupa Bola Voly dan Net Voly kepada pemuda Kampung Kulirik Distrik Muara Kab. Puncak Jaya. (01-01-2023)
Menjalin kedekatan dan keakraban dengan pemuda Kampung Kulirik anggota Pos Pintu Angin berbagi sarana olahraga berupa Bola Voly dan Net Voly, kegiatan tersebut dilakukan dihalaman Gereja Kulirik dan diterima oleh Bapak Gembala Kampung Kulirik Sdr. Kimairon Talenggen. Tampak keceriaan dari raut wajah para pemuda saat menerima bantuan sarana olahraga dari anggota Pos Pintu Angin.
Danpos Pintu Angin Letda Inf Muh Ibnu Katsier mengatakan ” Manfaat olahraga bagi kesehatan sangat banyak dan bisa dirasakan oleh setiap orang.Harapan kami dengan berbagi sarana olah raga ini hubungan baik antara personil Pos Pintu Angin dan warga Kampung Kulirik tetap terpelihara dengan baik. Ungkap Danpos.
Bapak Gembala Kampung Kulirik Sdr. Kimairon Talenggen (45 Th) menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Bapak Pos yang sudah berbagi Bola Voly serta Net Voly kepada pemuda. Semoga Bapak Pos selalu diberikan kesehatan dan keselamatan selama bertugas ditanah Papuan ini. Ucap Bapak Kimairon. (D2M / TIM)