Desa Tanjungrasa Kidul Selenggarakan Musrenbang Desa Untuk RKPDes Tahun Anggaran 2024.

Subang –  jurnalpolisi.id

Rabu – 25/01/2023 Pemerintah Desa Tanjungrasa Kidul Kecamatan Patokbeusi Kabupaten Subang Jawabarat, menyelenggarakan kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (MUSRENBANGDES) untuk Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKPDes) tahun anggaran 2024.

Musyawarah perencanaan pembangunan desa ini dipandu dari tim Kecamatan Patokbeusi yang diketuai oleh Kasi Kesos. Acara ini dihadiri seluruh jajaran aparatur pemerintah Desa Tanjungrasa Kidul, Ketua RW, Ketua RT, BPD, LPMD, Tim PKK Desa, Kader Pos Yandu, Karang Taruna, Babinsa TNI, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.

Kepala Desa ( Kades )Tanjungrasa Kidul, Didi Rohadi saat diwawancara awak media, menjelaskan,” musrenbangdes sekarang ini untuk Rencana Kerja Pembangunan Desa tahun anggaran 2024, Musrenbangdes ini merupakan momentum untuk menuangkan ide,saran dan usulan untuk membahas pengajuan pembangunan ditahun 2024. Untuk program pembangunan yang belum terlaksana ditahun lalu dan sekarang,maka diajukan kembali dimusrenbang ini dengan harapan ditahun depan dapat terlaksana dan terwujudkan,pungkas nya.

“Lanjutnya, Dalam musrenbangdes ini diprioritaskan pada infrastruktur jalan,terutama perbaikan jalan desa dan jalan lingkungan atau gang,ujar Kades.

Didi Rohadi mengatakan, ” Saya sangat berharap pengajuan ini dapat terealisasi semua ditahun 2024. Dengan demikian jalan desa dan jalan lingkungan jadi bagus dan nyaman untuk dilintasi pejalan kaki maupun kendaraan,sehingga aktivitas masyarakat lancar, perekonomian juga bisa meningkat yang pada akhirnya masyarakat jadi sejahtera, ungkapnya.

( Bisri JPN )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *