Raih Peringkat Ke 2 Kompolnas Award Tahun 2022, DPD Ormas Repelita Ucapkan Selamat Pada Kapolda Sumut

Medan-  jurnalpolisi.id

Anugerah Kompolnas Award Tahun 2022 yang dilaksanakan pada Kamis (08/12/2022) di Auditorium PTIK Jakarta diberikan pada sejumlah Polda dan Polres serta Polsek yang ada di Indonesia memberikan sedikit kesan yang berbeda.

Kesan tersebut dengan masuknya Polda Sumut kedalam predikat terbaik peringkat ke 2. Polda Sumut yang saat ini dipimpin oleh Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak M. Si tersebut mendapatkan Award dari Kompolnas sebagai Polda terbaik ke 2 se – Indonesia setelah Polda Bali diperingkat 1.

Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak pun mengucapkan Terima kasih kepada Kompolnas atas penghargaan yang diberikan tersebut. Dirinya juga mendoakan agar Polda Sumut dapat meraih predikat Terbaik ke 1 ditahun- tahun kedepan.

Sementara itu, DPD Ormas Repelita Provinsi Sumatera Utara yang dipimpin oleh Heri Siswoyo melalui Sekretarisnya Roy Nasution mengatakan bahwa dirinya beserta Ormas Repelita mengucapkan selamat kepada Kapolda Sumut atas raihan Kompolnas Award tahun 2022 ini. Semoga dengan adanya penghargaan ini dapat lebih memacu lagi jajaran Polda Sumut untuk berbuat lebih baik lagi kedepannya.

Dirinya juga meminta agar Polda Sumut jangan jumawa dengan penghargaan tersebut, sebab dengan adanya penghargaan tersebut dapat terus memacu kinerja untuk terus berbuat dan melayani masyarakat dalam setiap tugasnya. Apalagi saat ini kinerja Polri terus terpuruk dengan adanya kasus Brigadir J dan juga Ismail Bolong, maka daripada itu dirinya meminta kedepannya Polri dapat lebih baik lagi dalam pelayanan sesuai dengan motto ” Presisi ” Demikian kata Sekretaris DPD Ormas Repelita yang juga menjabat sebagai Koordinator Community Of Journalist Indonesia ini kepada awak media.(kaperwil)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *