Mahasiswa Purwokerto Gelar Demo Tolak KUHP Baru
Banyumas – jurnalpolisi.id
Ratusan Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Semarak Banyumas menggelar aksi demo dengan menyuarakan Dua Tuntutan Terkait KUHP, Jumat sore (9/12) di Jl Kabupaten depan Pendopo Sipanji Purwokerto, Pusat Pemerintahan Kabupaten Banyumas. Meski dalam guyuran hujan, tak menyurutkan mereka untuk melanjutkan aksi hingga perwakilan dari Pemerintah Kabupaten Banyumas menemui mereka.
Galih Satria salah satu orator, meneriakan dua tuntutan terkait dengan KUHP. Yang pertama, menolak KUHP yang dinilai bermasalah. Dan yang kedua, menuntut Presiden Joko Widodo membuat Perpu untuk mencabut KUHP.
Pada kesempatan ini Wakil Bupati Banyumas Drs Sadewo Tri Lastiono MM dari pihak eksekutif dan Anggota DPRD Banyumas Samsudin Tirta SE MM menemui para mahasiswa.
“Kami memahami kalian adik adik mahasiswa, namun jangan memaksa kami untuk ikut mendesak pemerintah pusat. Kami akan menyampaikan aspirasi dari masyarakat melalui mekanisme yang sudah diatur,” kata Wakil Bupati Sadewo Tri Lastiono.
Senada disampaikan oleh anggota DPRD Samsudin Tirta SE MM.
( Arif JPN)