Kapolsek Banyuwangi Mendapatkan Banyak Laporan Keluhan Masyarakat Adanya Copet Di Acara Hari Jadi Banyuwangi (HARJABA) Kehilangan Hp dlln.
Banyuwangi –jurnalpolisi.id
Kapolsek Banyuwangi Kota AKP Kusmin menyebut, pihaknya banyak menerima laporan kehilangan barang berharga dari penonton yang hadir menyaksikan konser Hari Jadi Banyuwangi (HARJABA) ke-251 di Taman Blambangan, Banyuwangi, pada Minggu (18/12/2022) malam.
Setidaknya ada puluhan laporan yang masuk ke kantor Polsek, barang berharga yang hilang kebanyakan handphone dan dompet.”Sampai dengan siang ini laporan masuk di Polsek sudah 28 laporan, belum lagi di Polresta Banyuwangi,” kata AKP Kusmin, Senin (19/12/2022) siang.
Kepolisian saat ini masih melayani dan menerima laporan dari warga yang kehilangan barang berharga. Polsek Banyuwangi Kota harus ekstra menangani permasalahan ini dan mengumpulkan bukti-bukti pendukung.”Jadi untuk menangani juga perlu tenaga dan bukti-bukti pendukung terkait HP, ya mohon maaf kalau agak lambat. Namun kita layani semaksimal mungkin karena yang laporan juga banyak,” ungkap Kapolsek.
Pihaknya mengatakan, aparat kepolisian hanya berfokus pada pengamanan kegiatan agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Mengenai barang-barang pribadi, pihaknya mengingatkan agar lebih berhati-hati.”Kita fokus pengamanan kegiatan agar tidak terjadi hal-hal yang lebih serius, untuk barang-barang pribadi juga harusnya diamankan lebih di situasi ramai kayak semalam,” ujar Kapolsek.
Salah satu penonton yang jadi korban kehilangan, Rafi asal Kelurahan Bakungan menceritakan, dirinya sadar handphonenya hilang ketika ada kerusuhan kecil. Kerugian yang dialaminya ditaksir mencapai ±Rp5 juta”Ketika ada penonton rusuh tapi rusuh kecil, saya terdorong tapi nggak sampe jatuh, terus terasa ada yang ngeraba kantong cuma terasa dikit,” bebernya.
Begitupun kepolisian Banyuwangi, banyak mendapat laporan kehilangan melalui pesan di media sosial. Warga berharap agar segera diumumkan di akun mediagram dengan followers terbanyak di Bumi Blambangan tersebut.
Diketahui, konser dalam rangka hari ulang tahun Kabupaten Banyuwangi itu dihadiri kurang lebih puluhan ribu orang. Masyarakat tumpah tuah memenuhi alun-alun untuk menyaksikan penyanyi Denny Caknan dan Happy Asmara yang sedang naik daun.
Konser juga dihibur oleh penyanyi kondang asal Banyuwangi, Farel Prayoga dan Wandra Restusiyan, juga grup lawak Cak Percil cs dan tari gandrung. Kegiatan dirangkai dengan malam apresiasi pemberian penghargaan. (*)
(Boby JPN)