Sat Samapta Polres Serang berikan himbauan Kamtibmas di SMKN 1 Cikande
November 4, 2022
Serang – jurnalpolisi.id
Team Patroli Kijang 906 Sat Samapta Polres Serang melaksanakan patroli dialogis di SMKN 1 Cikande, berikan himbauan Kamtibmas terkait tawuran dan Geng motor kepada para pelajar. Kamis, (03/11/2022) pukul 11.30 Wib.
Bripka Willy Sofian Hastien (PS Kasubnit II Dalmas) Polres Serang selaku Komandan Regu Patroli Kijang 906 mengatakan kegiatan patroli dialogis ini merupakan upaya preemtif yang dilakukan oleh Kepolisian khususnya Polres Serang, dalam rangka mencegah para pelajar terlibat aksi tawuran dan Geng motor tutur Willy.
Kami mengajak kepada adik-adik kita ini untuk tidak ikut-ikutan dalam kegiatan kriminalitas, lebih baik adik-adik sekalian mengisi waktu senggang dengan kegiatan yang bermanfaat seperti olahraga, kesenian atau peningkatan kemampuan melalui kursus-kursus kata Willy.
Lebih lanjut Willy menghimbau kepada masyarakat yang memiliki anak, agar selalu mengawasi keberadaan mereka sepulang sekolah, pastikan jika tidak ada kegiatan lain mereka pulang kerumah, agar tidak berkeliaran yang akhirnya terjerumus kedalam pergaulan yang tidak baik.
Kami juga mengajak kepada seluruh masyarakat agar melaporkan setiap kejadian yang berpotensi menjadi gangguan Kamtibmas kepada Kepolisian. Jika masyarakat membutuhkan bantuan Kepolisian dapat menghubungi *Layanan Polisi 110*, layanan ini bebas pulsa dan dapat dihubungi menggunakan operator seluler apapun tutupnya. (Humas)