Polres Pulang Pisau Bersama Masyarakat Gelar Sholat Ghaib dan Doa Bersama bagi Korban Tragedi Kanjuruhan
Pulang Pisau – jurnalpolisi.id
Bertempat di Mesjid Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng dilaksanakan kegiatan shalat ghaib dan doa bersama untuk para Korban Tragedi Kanjuruhan, malang, Jawa timur beberapa waktu lalu.
Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan Masyarakat Kab.Pulang Pisau dan Personil Polres Pulang Pisau yang beragama islam yang dipimpin oleh Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K, Senin (3/10/22) siang.
“Siang ini kita akan melaksanakan shalat ghaib dan mendo’akan untuk para korban yang meninggal dunia akibat Tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang beberapa waktu yang lalu. mari kita sama-sama memanjakan do’a yang terbaik untuk mereka dan semoga tragedi ini tidak terulang kembali”,ucap kapolres.
Tidak lupa, ia juga menyampaikan ucapan turut berbelasungkawa atas tragedi itu.
“Kami keluarga besar Polres Pulang Pisau mengucapkan belasungkawa yang sedalam- dalamnya bagi korban tragedi di Stadion Kanjuruhan,Malang. Baik bagi korban yang meninggal dunia maupun korban yang luka-luka,”pungkasnya. (Humasrespulpis)(RP_P86)