Jelang Perhelatan Pilkades Serentak Gelombang I, Ketua BKP : Jangan Mudah Terprovokasi Informasi Kurang Jelas Dan Mari Jaga Kamtibmas

Bojonegoro – jurnalpolisi.id

Menjelang perhelatan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak gelombang I Tahun 2022, di 33 desa tersebar di 28 kecamatan Bojonegoro, seluruh perguruan pencak silat yang tergabung Bojonegoro Kampung Pesilat (BKP) mengimbau dan menyatakan sikap bersama mewujudkan situasi yang aman, damai dan kondusif di Kabupaten Bojonegoro.

Ketua BKP, Wahyu Subakdiono menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro akan memiliki even besar yakni Pilkades serentak gelombang I Tahun 2022. Menjelang masa tenang dan masa pungut suara dan hitung suara nanti, untuk dapat turut serta berperan aktif dalam Pemelihara Keamanan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) guna terwujudnya situasi yang nyaman, aman dan kondusif saat masa tenang, pungut suara dan hitung suara Pilkades.

“Saya berharap semua perguruan pencak silat tetap menjaga persaudaraan dan kerukunan antar perguruan pencak silat, tidak mudah terprovokasi dengan berita-berita yang dapat menimbulkan situasi keamanan jadi tidak kondusif,” ungkap Ketua BKP, Wahyu Subakdiono kepada awak media ini, Jum’at(21/10/2022).

Lanjutnya, mari bersama sama mendukung dan menyukseskan Pilkades Serentak dengan aman, damai dan kondusif tanpa ada konflik atau permasalahan hukum. BKP justru harus menjadi penengah jika terjadi masalah, dan juga menjadi tauladan dalam menciptakan rasa aman, damai dan kondusif di masyarakat.

“Mari sukseskan Pilkades Serentak ini dan menjadi mitra kamtibmas serta bersama sama menjaga keamanan lingkungan demi terciptanya Kamtibmas yang aman, damai, kondusif,” ajak Ketua BKP.

(Syailendra Jurnalpolisi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *