Pesanggaran Lintas Sektor Puskesmas Triwulan III
September 2, 2022
Banyuwangi – jurnalpolisi.id
Pesanggaran Lintas Sektor Puskesmas Triwulan III merupakan suatu pertemuan antar petugas puskesmas dengan sektor terkait untuk meningkatkan kerjasama Tim, memantau cakupan pelayanan puskesmas dan membina peran serta masyarakat secara terpadu agar dapat meningkatkan fungsi puskesmas.
Kegiatan linsek ini dilaksanakan Jumat (02/09/2022) dengan sasaran lintas sektor di wilayah kerja Puskesmas Sumberagung Kecamatan Pesanggaran. Dukungan dan koordinasi yang baik sangat diperlukan untuk memperoleh hasil yang optimal.
Topik yang dibahas pada kegiatan ini adalah tentang pencapaian hasil BIAN (Bulan Imunisasi Anak) dan penanganan stunting tahun 2022, dimana diharapkan dukungan dan peran serta lintas sektor dalam Pencegahan dan Penurunan Stunting di Kecamatan Pesanggaran.
Terlaksananya kegiatan rapat lokmin sinsek ini, dapat menguatkan kerjasama linsek untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dengan lebih baik.
Lintas sektor Puskesmas Sumberagung Kecamatan Pesanggaran adalah salah satu ruang membangun komitmen, menyatukan misi ditingkatan pemangku kepentingan, Camat sebagai pemerintah kecamatan, kepala desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan puskesmas sumberagung sebagai instasi kesehatan untuk sama-sama bersinergi meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
Dalam hal ini meningkatkan derajat kesehatan masyarakat bukanlah tanggung jawab sepenuhnya dilimpahkan kepada instansi kesehatan saja, puskesmas atau rumah sakit, tapi tanggung jawab bersama semua elemen bangsa, baik yang memiliki keterkaitan langsung maupun tidak, karena kesehatan memiliki relasi dan dampak besar pada semua sektor, seperti ekonomi, pendidikan, sosial dan sebagainya, karena semua hal tidak akan berjalan jika pelaku atau lakon (masyarakat).
(Boby JPN)