Malam Resepsi Kenegaraan di Agam Hadirkan Pertunjukan Seni.

Agustus 18, 2022

Agam Sumbar – jurnalpolisi.id

Penampilan seni dan hiburan mewarnai kemeriahan Malam Resepsi Kenegaraan di Kabupaten Agam Sumatera Barat, Rabu (17/8/2022). Sejumlah tarian dan lagu ditampilkan pada momen itu.

Pantauan Media di Balairung Rumah Dinas Bupati Agam, pertunjukan seni dan hiburan menjadi bagian pelaksanaan Malam Resepsi Kenegaraan.

Dimulai dengan penampilan Tari Talam dari anak-anak Sanggar Pitunggua Agam, unjuk suara ibu-ibu Dharmawanita, Ahmad Fauzan hingga pertunjukan hiburan lainnya.

Penampilan kesenian ini menjadi tontonan tersendiri bagi masyarakat yang hadir di Balairung Rumah Dinas Bupati. Seperti yang diutarakan Yanti, warga Batu Palano.

Dirinya sengaja menghadiri Malam Resepsi Kenegaraan untuk menyaksikan penampilan seni. Kebetulan katanya, keluarganya turut menampilkan kebolehan menari pada acara itu

“Kesini untuk melihat keponakan menari sambil menghibur diri,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Agam, Drs. Isra, M.Pd Dt. Bandaro menyebutkan, Malam Resepsi Kemerdekaan merupakan rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-77 RI di Kabupaten Agam.

“Malam Resepsi ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya, namun dua tahun terakhir sempat vakum akibat Covid-19,” ujarnya.

Dalam malam resepsi ini katanya, sesuai dengan sesuai agenda acara yang diterbitkan panitia pelaksana peringatan HUT ke-77 RI, sejumlah kesenian tradisional juga dihadirkan.

“Setelah malam resepsi kenegaraan ini, rangkaian peringatan HUT ke-77 RI di Agam masih tersisa satu lagi yakni pawai alegoris yang digelar pada esok hari,” katanya. (ANTO)”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *