Usai Melakukan LONG MART, Batalyon 763 SBA Teluk Bintuni Di Sambut Oleh Satuan Kepolisian Polsek Bintuni Di Halaman Mapolsek Bintuni.

Bintuni – jurnalpolisi.id

Selama menghadapi tantangan yang luar biasa akibat pandemi Covid-19, peranan TNI-Polri tidak hanya menjalankan tugas dan fungsi sesuai dengan mandat utamanya. Namun TNI-Polri juga menjadi institusi yang diandalkan untuk memecahkan persoalan di bidang kesehatan dan juga terlibat dalam upaya pemulihan ekonomi.

Kegiatan LONG MART itu Dilakukan Oleh Batalyon 763 SBA sebagai Bentuk Rutinitas Anggota TNI yang baru bertugas, kegiatan tersebut juga di lakukan sebagai pekenalan Lapangan bagi anggota yang bertugas di wilayah itu dalam bentuk tradisi Komando.

Bertempat di, Polsek Bintuni, Distrik Bintuni, kabupaten teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat, kamis 7/7/2022 Iptu “Muh Irdyan”, Kapolsek Bintuni saat di konfirmasi media ini di Polsek Teluk bintuni.

Dalam keterangan yang kami himpun, kapolsek Bintuni “Muh Irdyan” dalam keteranganya mengatakan bahwa, pihak Polsek menyembut dengan baik dalam pengenalan Lingkungan atau LONG MART (Tradisi Komando) itu, Sehingga tercipta suatu kebersamaan saling mengenal dan di tingkatkan lagi dengan kekeluargaan. Ketus Kapolsek

Selain itu pihaknya menuturkan bahwa, sesuai dengan pimpinan – pimpinan TNI POLRI dari pusat hingga jajaran terbawah, bahwa peningkatan kebersamaan dan sinergitas TNI dan POLRI harus lebih di utamakan untuk menjaga stabilitas keamanan NKRI sehingga tetap dapat mengantisipasi terjadinya hal – hal yang mengganggu dari pada KAMTIBMAS tersebut. TNI POLRI secara cepat dan secara dini bisa langsung kordinasi dan konsulidasi cepat dalam mengatasi permasalahan yang ada di masyakat khususnya yang ada di wilayah Kabupaten Teluk Bintuni.

Pihaknya juga menegaskan POLRI bersama TNI berusaha menjamin keamanan, ketertiban, peningkatan Ekonomi yang tumbuh sesuai program pemerintah, sehingga masyarakat tetap merasa aman dan nyaman serta memastikan jika adanya gangguan – gangguan sudah bisa di netralisir dari awal. Tutup Kapolsek Bintuni.

(Buce Remetwa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *