Kapolresta Barelang Pimpin Upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat Satu Tingkat Lebih Tinggi Personil Polresta Barelang
BATAM, jurnalpolisi.id
Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH memimpin upacara kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi personil Polresta Barelang periode 1 Juli 2022 bertempat di Lapangan Apel Mapolresta Barelang. Kamis (30/06/2022)
Upacara yang diikuti 68 personel naik pangkat dari Bintara hingga Perwira Pertama yakni Kenaikan pangkat dari Ipda ke Iptu sebanyak 2 orang, pangkat Aipda ke Aiptu sebanyak 4 orang, pangkat Bripka ke Aipda sebanyak 36 orang, Pangkat Brigpol ke Bripka sebanyak 14 orang, pangkat Briptu ke Brigpol sebanyak 4 orang dan pangkat Bripda ke Briptu sebanyak 8 orang.
Dalam sambutannya, Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH memberi ucapan selamat kepada para personil polresta barelang yang telah mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi. Kenaikan pangkat ini patut kita syukuri dan dijadikan pendorong serta motivasi agar lebih meningkatkan kualitas diri maupun prestasi, sehingga dapat memberikan pengabdian yang terbaik kepada Polri, Masyarakat, bangsa, dan Negara.
Kenaikan pangkat ini bukan merupakan hadiah, melainkan penghargaan atas dedikasi terbaik dalam menjalankan tugas dan pengabdian di polresta barelang khususnya kepribadian personil tersebut dalam menjalankan tugas dalam rangka harkamtibmas dimasyarakat.
Dengan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi, akan semakin bertambah tanggung jawab dalam melaksanakan pengabdian diri dengan pelayanan kita kepada masyarakat, sehingga di harapkan anda lebih dewasa lagi, dan lebih mawas diri, diharapkan juga dalam pelaksanaan tugas nnti akan semakin semangat lagi.
Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada rekan rekan yang naik pangkat semoga menjadi amanah yang bermanfaat untuk institusi kita ini dan menjadi kebanggaan keluarga dan saya harap kepolisian khususnya Polresta Barelang ini lebih di cintai oleh masyarakat, semoga selalu amanah dalam pengabdian diri kepada masyarakat bangsa dan negara. tutup Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH.
Setelah melaksanakan Upacara kenaikan pangkat di lanjutkan tradisi menyiramkan air dari water canon kepada personil yang naik pangkat. Ini merupakan sebuah tradisi yang selalu dilaksanakan agar memberikan motivasi kepada personel yang mendapatkan kenaikan pangkat sehingga menimbulkan rasa bangga terhadap tugas-tugas yang akan diemban dan juga menjadi sebuah motivasi kepada anggota lainnya agar selalu meningkatkan kinerja dalam berdinas.
Kemudian di lanjutkan dengan syukuran dan pemotongan tumpeng oleh Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH dan diberikan kepada perwakilan personil yang paling senior dan Junior, hal tersebut sebagai sebagai wujud rasa syukur dan bentuk penghargaan atas kenaikan pangkat yang telah diraih. Ungkap Kasi Humas Polresta Barelang AKP Tigor Sidabariba, SH.
(Hms/Sahril)