GemaTakbir Idul Adha dan Pemotongan Hewan Qurbandi Komplek Panca Arga

Magelang – jurnalpolisi.id

iter menggelar Sholat Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah/2022 Masehi , sholat idul adha terbagi tiga tempat, yaitu Masjid Taqwa Panca Arga I, Masjid Al Huda Panca Arga II dan Masjid Istiqomah Panca Arga III komplek perumahan dinas Akmil. Bertindak selaku Khotib di Masjid Taqwa Panca Arga I Letkol Inf Dul Munib, S.Ag., M.Pd.I. (Kepala Pembinaan Akmil) dengan tema “Meneladani sejarah Nabi Ibrahim AS atas ketaatannya kepada Allah SWT”, yang dihadiri Wakil Gubernur Akademi Militer Brigjen TNI Erwin Djatniko, S.Sos, para Pejabat Distribusi, segenap Warga Komplek Panca Arga, Taruna Akmil dan masyarakat di sekitar komplek Panca Arga, Akademi Militer. Minggu (10/07/2022).

Ditandai dengan gema takbir yang dikumandangkan bersama-sama sebagai tanda tibanya hari Raya Idul Adha bagi umat Islam di seluruh dunia, tidak terkecuali di Akademi Militer Magelang yang mayoritas penduduknya beragama Islam, turut merayakan Hari Raya Idul Adha dengan melaksanakan Sholat Sunah Idul Adha secara serentak di masjid-masjid maupun di tanah lapang yang dilanjutkan dengan pemotongan hewan-hewan Qurban.

Dalam ulasan khotbahnya menyampaikan bahwa. ”Hari Raya Qurban ini merupakan momentum yang terlahir dari perilaku para insan kamil, yaitu Nabi Ibrahim As dan keluarganya yang membuktikan kesetiaan terhadap apa yang diperintahkan Allah SWT, dengan keiklasan dan ketakwan yang tinggi untuk menjalankan perintah Allah SWT, walaupun harus mengorbankan jiwa raganya untuk menyembelih putra kesayangannya (Nabi Ismail AS) dan atas kehendak Allah SWT, pisau yang digunakan untuk menyembelih tidak mampu melukai sedikitpun, maka Allah SWT mengutus Malaikat Jibril menemui Nabi Ibrahim AS untuk membawa seekor Domba yang besar untuk disembelih sebagai pengganti Nabi Ismail As”.

Selesai pelaksanaan Sholat dan Khotbah Idul Adha, dilanjutkan dengan penyerahan hewan Qurban sejumlah 5 ekor sapi dan 44 ekorkambing. Hewan Qurban tersebut dibagikan di tempat daerah latihan Taruna Akmil, Panti Asuhan sekitar Magelang, masyarakat sekitar TPA Tegal Rejo, Magelang dan masyarakat yang berhak menerima di sekitar Komplek Panca Arga Akmil.

Pelaksanaan penyembelihan hewan Qurban berlangsung di Masjid Taqwa Panca Arga I, dengan disaksikan langsung Wakil Gubernur Akmil dan para Pejabat Distribusi Akmil, perwakilan tiap satuan jajaran Akmil dan masyarakat sekitar Komplek Panca Arga. ( Arif JPN )

Penhumas Akmil.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *