Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-76, Polsek Medan Helvetia Sertakan Warganya Ikut Vaksinasi, Pengobatan Geratis Serta Sunatan Massal

Medan – jurnalpolisi.id

Polrestabes Medan dan Jajarannya menggelar Vaksinasi dan Pengobatan maupun Sunatan Geratis di RS.Haji Gedung Politeknik Akademi Pariwisata Negeri Medan. Jum’at pagi (17/06/2022).

Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-76 ini, Polda Sumatera Utara Polrestabes Medan Jajaran khususnya Polsek Medan Helvetia mengikut sertakan warga masyarakatnya yang akan di Vaksinasi dan Pengobatan serta sunatan (khitanan) Geratis, kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat umum dan sekitarnya yang datang bersama pendamping dari Polsek jajaran Polrestabes Medan untuk melakukan pemeriksaan.

Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polda Sumatera Utara khususnya Polrestabes Medan serta jajarannya terhadap masyarakat yang membutuhkan Vaksin, Pengobatan dan Sunatan (khitan) massal, yang mana terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan secara intensif. (Sahrul)

Pengirim berita Sahrul Akbar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *