Bersama TOFATH INDONESIA, Anak Muda Di Surabaya Bisa Berkesempatan Membuka Usaha

Surabaya – jurnalpolisi.id

Grand Opening TOFATH INDONESIA adalah tempat kumpul yang sangat luar biasa di kota Surabaya yang berlokasi di Jl.Barito No.04 Surabaya (Komplek perumahan Angkatan Laut).

Tofath adalah sebuah wadah untuk berkarya bersama UMKM yang dikemas menjadi tempat tongkrongan untuk semua kalangan. Selain itu rencananya kami menyediakan booth untuk stand Makanan, stand Parfum, dan lain sebagainya.
Di sisi lain, kita pun juga mengeluarkan menu andalan kami yaitu sate khas Surabaya atau biasa di sebut sate runcing.

Awal mula tergagas nama TOFATH di kutip dari bahasa Arab yaitu “AL – FATH, ialah (Kemenangan),”. Dengan tujuan untuk meraih kemenangan bersama dalam dunia wirausaha.

TOFATH INDONESIA juga memberikan kesempatan membuka peluang usaha kepada semua kalangan anak muda untuk berkarya bersama mengembangkan bisnis UMKM yang sedang dirintis, atau teman – teman yang memiliki usaha bingung untuk mencari tempat, TOFATH INDONESIA adalah solusinya yang bisa menyediakan tempat lahan untuk maju bersama.”ujar Iqbal

selain menyediakan tempat lahan, TOFATH INDONESIA membuka ide-ide kreatif dan belajar bersama kepada para anak muda untuk mau memulai berwirausaha. Karena TOFATH INDONESIA juga di dampingi oleh mentor – mentor luar biasa salah satu mentor yang kita datangkan yaitu Ir.Sudarusman selaku kepala sekolah SMA 10 Muhammadiyah Surabaya, serta Eksa, beliau adalah salah satu pengusaha sukses yang memiliki banyak komunitas massa.

Harapan kedepannya, TOFATH INDONESIA selain buka di kota Surabaya akan menambah di beberapa kota lainnya. (Rakhmat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *