Becak Sampah Desa Suka Raja Angkut TBS, Ini Jawab Kades
Batu Bara – jurnalpolisi.id
Terkait Becak Sampah milik Desa Suka Raja, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, membawa Tandan Buah Segar (TBS), “Sudah diingatkan, dan kita tidak pernah keluarkan ijin.” Kata Kades Suka Raja, M Rafig, saat dihubungi melalui selulernya, Rabu (1/6/2022).
Menurut informasi beredar, bahwa Becak Sampah (Becsa) milik Desa Suka Raja, diketahui sejumlah rekan wartawan sedang membawa muatan TBS. Yang terindikasi Becsa tersebut digunakan untuk kepentingan pribadi.
“Kami melihat jelas Becsa yang dikemudikan oleh warga setempat berinisial MS sedang membawa TBS milik pribadinya.” Ungkap salah seorang wartawan.
Kemudian ketika dikonfirmasi, MS menjelaskan kalau yang di kemudikan itu benar Becsa milik Desa Suka Raja dan untuk membawa TBS milik pribadinya. “Saya sudah minta izin kepada Kades.” Kata MS.
Ketika dimintai konfirmasi, Kades M Rafig, membenarkan kalau MS petugas kebersihan di Desa Suka Raja, dan sudah lama.
“Memang benar dia petugas kebersihan Desa Suka Raja, yang kebetulan mengangkat sawit milik pribadinya. Itu dilakukan dalam keadaan darurat dan baru sekali itu.
Soal ijin secara lisan kita tidak pernah memberikan, apalagi secara tertulisan. Kepada rekan wartawan kami ucapkan terima kasih sudah mengingatkan, agar kedepannya lebih baik lagi.” Jelas Rafig singkat.
(Suryono)