Bakti Sosial Membersihkan Rumah Ibadah GKPI Beringin Dalam Rangka Memperingati HUT Bhayangkara ke-76 Tahun

Juni 6, 2022

Medan – jurnalpolisi.id

Polsek Medan Helvetia melakukan kerja Bakti di Gereja Kristen Protestan Indonesia yang terletak di Jalan Beringin Helvetia kecamatan Medan Helvetia dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 76 Tahun, yang dipimpin Kapolsek Medan Helvetia Kompol Heri Edrino Sihombing.SIK. Sabtu pagi (04/06/2022).

Kegiatan Kerja Bakti ini turut hadir juga Wakapolsek Akp.Swanto dan Perwira jajaran Polsek Medan Helvetia serta anggota Polsek Medan Helvetia, Kepala Lingkungan kelurahan Helvetia.

“Kerja Bakti membersihkan rumah Ibadah seperti ini sangat bagus, sekaligus mempererat tali silaturahmi kami sebagai anggota Kepolisian kepada tokoh Agama, kerja bakti yang Kami laksanakan ini sekaligus guna memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke-76 Tahun,” pungkas Heri.

“Puji Tuhan, Saya sebagai Pendeta GKPI Jalan Beringin Helvetia mewakili seluruh jamaat Gereja Kami, Kami banyak mengucapkan ribuan terimakasih kepada Pihak Polsek Medan Helvetia dan para kepala lingkungan yang sudah bekerja bakti di Gereja Kami ini, semoga Kepolisian kedepannya semakin dicintai dan dibanggakan masyarakat, selamat Hari Ulang Tahun Kepolisian Negara Republik Indonesia ke 76, Tuhan Memberkati,” ujar Pdt. Agustina Br Tambunan. (Sahrul)

Pengirim berita Sahrul.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *