Terkait Balapan Liar, Kasat Reskrim Polsek Tanjung Duren Berhasil Amankan 7 unit Kendaraan Roda 4
JAKARTA, jurnalpolisi.id Polsek Tanjung Duren Jakarta Barat membubarkan aksi balapan liar yang terjadi di jalan kyai tapa Grogol Petamburan Jakarta Barat pada jumat dini hari, 18/3/2022 sekira pukul 03.20 wib. Petugas berhasil mengamankan sebanyak 7 (tujuh) unit kendaraan roda empat berbagai tipe kendaraan Kapolsek Tanjung Duren Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Muharram Wibisono mengatakan pihaknya menerima informasi adanya aksi balapan liar yang terjadi di jalan kyai tapa Grogol Petamburan Jakarta Barat “Kami datangi lokasi dan berhasil mengamankan sebanyak 7 unit kendaraan roda empat yang diduga melakukan aksi balapan liar,” kata Muharram saat dikonfirmasi, Jumat, 18/3/2022. Selanjutnya, Kompol Muharram Wibisono menerangkan ke 7 (tujuh) unit kendaraan tersebut kami amankan ke polsek Tanjung Duren “Kami berkordinasi dengan Satlantas Jakarta Barat untuk dilakukan penilangan kepada pengendara,” ucapnya Muharram meminta kepada segenap elemen masyarakat untuk selalu bekerjasama kepada kami (polisi) jikalau menjumpai aksi serupa maupun aksi kejahatan lainnya agar segera melaporkan kepada kami sehingga dapat dilakukan upaya pencegahan sesegera mungkin. Informasi sekecil apapun sangat lah berarti untuk kami lakukan tindak lanjutnya dalam menjaga situasi Kamtibmas khususnya di wilayah grogol Petamburan Jakarta Barat Selain itu kami juga selalu melakukan patroli di sejumlah tempat khususnya yang marak terjadinya aksi balapan liar maupun tempat yang rawan aksi kejahatan jalanan guna mencegah terulang nya kejadian serupa tutupnya.( El Roy)