Bakti Sosial Menyambut Bulan Ramadhan Anggota Kepolisian Polsek Tambora Giat Bersihkan Mesjid
Maret 31, 2022
Jakarta – jurnalpolisi.id Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan, sejumlah anggota kepolisian dari jajaran polsek Tambora Jakarta Barat kompak membersihkan Mesjid. Salah satunya seperti yang terlihat di Mesjid Al Mubarokah, Jalan P Tubagus Angke Tambora Jakarta Barat. Di tempat tersebut, anggota personel Polsek Tambora bersama melakukan aksi bersih-bersih hingga ke sudut Mesjid. Kapolsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Rosana Albertina Labobar mengatakan, pelaksanaan kerja bakti pembersihan Mesjid ini sebagai bentuk kedekatan Polri kepada masyarakat. Kapan saja dan dimana saja, selalu siap membantu masyarakat. “Dan kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat untuk menyambut bulan yang penuh mulia yaitu Bulan Suci Ramadhan,” katanya. Selain itu, Kompol Rosana Albertina Labobar yang akrab disapa dengan sebutan Ocha menjelaskan kami juga dari Polsek Tambora memberikan bantuan kepada masyarakat berupa minyak goreng “Sebanyak 200 botol kemasan minyak goreng kami serahkan kepada Dekan Mesjid untuk bisa di salurkan kepada masyarakat,” ucapnya Selain itu, menurutnya kegiatan bersih-bersih rumah ibadah ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang sehat, sekaligus memupuk semangat gotong royong, dan mempererat silaturahmi di masyarakat. “Tentu hal seperti ini harus menjadi kebiasaan. Karena semangat gotong royong adalah ciri khas bangsa kita,” katanya. (El Roy)