Buat rekan rekan yg ingin memperdalam ilmu jurnalistik
Februari 15, 2022
Bandung – jurnalpolisi.id Buat rekan rekan yg ingin memperdalam ilmu jurnalistik Perlu diketahui, bahwa dalam penulisan berita, seorang Wartawan harus memenuhi Unsur-unsur 5W+1H, yakni: What, Where, When, Who, Why dan How 1. What (Apa) What atau Apa merupakan unsur pertama yang wajib ada dalam suatu penulisan. Sebab, suatu tulisan pasti mempunyai tema atau inti cerita yang ingin disampaikan. Unsur What ini akan menjawab pertanyaan seputar apa yang sedang terjadi, sehingga mendorong penulis untuk mengumpulkan fakta sebanyak-banyaknya yang berkaitan dengan kejadian yang terjadi. What : Peristiwa apa yang sedang terjadi? Apa dampaknya? apakah peristiwa tersebut menimbulkan kerugian?, apa pendapat orang-orang tentang kejadian tersebut? dst. 2. Who (Siapa) Mengetahui sebuah berita atau cerita tidak akan lengkap jika tidak mengetahui siapa yang terlibat di dalamnya. Unsur Who dalam 5W+1H memfasilitasi anda untuk memberikan informasi seputar orang-orang yang terlibat dalam cerita yang Anda tulis. Selain pelaku utama dalam cerita, perlu dijelaskan pula, bahwa pelaku atau orang-orang lain yang turut mendukung cerita tersebut bisa terbentuk. (Cenderung sumber untuk dikonfirmasi) 3. When (Kapan) Peristiwa yang diceritakan dalam sebuah berita atau cerita perlu dilengkapi dengan keterangan waktu yang jelas. Hal ini berguna untuk memberikan informasi yang akurat terhadap peristiwa yang terjadi tersebut. (jam, jari, tanggal, bulan, tahun, perlu dicantumkan) 4. Where (Dimana) Suatu cerita yang jelas akan menjabarkan tempat kejadian sebuah peristiwa. Sebab, semua peristiwa pasti memiliki lokasi tempat kejadiannya. Hal ini untuk mendukung pembaca dalam memahami alur cerita disertai keterangan tempat yang jelas atas suatu peristiwa. (Lokasi sangat diperlukan secara detail) 5. Why (Mengapa) Suatu peristiwa pasti terjadi bukan tanpa alasan. Oleh karena itu, penulis wajib untuk membubuhkan unsur Why dalam tulisannya untuk menjelaskan sebab suatu peristiwa terjadi. 6. How (Bagaimana) Unsur ini mengharuskan penulis untuk menjabarkan bagaimana proses terjadinya peristiwa tersebut. Penggunaan unsur How ini akan membantu pembaca memahami alur cerita serta dapat mendukung pernyataan atas unsur why yang telah dijabarkan sebelumnya. Kesimpulan terkait 5W+1H dari rangkuman di atas; What: Peristiwa apa yang terjadi ?Who : Siapa yang terlibat ?Where: Dimana peristiwa tersebut terjadi ?When : Kapan peristiwa terjadi ?Why : Mengapa peristiwa tersebut bisa terjadi ?How : Bagaimana proses kejadiannya ?