Melalui Serbuan Teritorial Kodim 0213/Nias, Jemaat BNKP Orahili Zuzundrao, Sambut dengan Baik.

Gunungsitoli – jurnalpolisi.id Dalam rangka membantu mengatasi kesulitan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan air bersih di wilayah Kodim 0213/Nias, khususnya di Wilayah Kabupaten Nias Kecamatan Idanogawo, sejumlah pembuatan sumur bor air bersih berhasil diterima warga dan bahkan di tempat-tempat rumah ibadah, sekolah dari target sebanyak 100 titik. Hal ini Disampaikan oleh Dandim 0213/Nias Letkol Inf Martky Jaya Perangin Angin. Rabu (19/01/2022). “Pembuatan sumur bor air bersih ini merupakan kegitan serbuan teritorial Kodim 0213/Nias dalam membantu mengatasi kesulitan warga untuk memenuhi kebutuhan air. Sampai dengah hari ini sudah 22 titik yang berhasil dari rencana kita sebanyak 100 titik. Kami berharap agar dapat dimanfaatkan dengan baik dalam memenuhi kebutuhan warga terutama kebutuhan dalam kegiatan rumah tangga.” Ucap Dandim Nias Sementara Arinus Zai Guru Jemaat BNKP Jemaat Orahili Zuzundrao Resort 4, Desa Orahili Zuzundrao Kec. Idanogawo Kab. Nias mengatakan sangat berterimaksih dan mengharapkan Kodim 0213/Nias lebih jaya lagi. “Kami sangat berterimakasih, kepada Kodim 0213/Nias, karena selama ini kebutuhan warga kalau ada kegiatan ibadah hanya mengharapkan air hujan. Kegiatan ini kami sangat menyambut baik, karena ini termasuk kebutuhan warga jemaat pada saat kegiatan ibadah dan bahkan pada hari-hari biasa warga bisa menggunakannya. Kami berharap agar Kodim kedepan bisa lebih jaya lagi’’ ucapnya Terpantau oleh awak media ini, saat pembuatan Sumur Bor Air bersih di Gereja BNKP Jemaat Orahili Zuzundrao dihadiri oleh Danramil 03/Idanogawo, Kapolsek Idanogawo, Kades Maliwa’a beserta aparatnya, Guru Jemaat, Ketua BPMJ BNKP Jemaat Orahili Zuzundrao, tokoh masyarakat, pemuda dan para babinsa. (Rusman Zend)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *