Dandim Kebumen Beri Santunan Anak Yatim

 Kebumen – jurnalpolisi.id Dalam rangka Kunjungan kerja di wilayah jajaranya Dandim 0709/Kebumen  letkol Inf Eduar Hendri S.IP., memberikan santunan kepada Anak Yatim Piatu yayasan Putra Mandiri dan Yatim Piatu Assalam Istiqomah (Assih) yang berada di wilayah Kecamatan Pejagoan, Kabupaten Kebumen, Selasa (18/01/22). Dandim Letkol Inf Eduar Hendri S.IP., menyampaikan bahwakegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan perhatian terhadap anak-anak yatim piatu yang terdampak Covid 19 diwilayah Kabupaten Kebumen.  “Kepedulian ini diharapkan dapat memberikan kebahagiaan pada anak-anak Panti Khususnya , memotivasi semangat anggota Kodim umunya untuk Setia berbagi buat Sesama, sekaligus menambah amal dan ibadah kita,”ujarnya. Dandim juga mengajak anggotanya untuk saling peduli dengan memberikan kasih sayang dan perhatian agar anak-anak tersebut merasa tidak sendiri. “Dimasa Pandemi seperti saat ini saya mengajak mari pertajam Kepekaan kita terhadap kesulitan warga di sekeliling kita dengan membantu warga semampu kita.Semoga dengan adanya sedikit santunan ini bisa bermanfaat bagi anak yatim piatu, kami dari Kodim 0709/Kebumen selalu ingat dan peduli terhadap anak yatim piatu di wilayah Kabupaten Kebumen,”tutup Dandim. Dandim 0709/Kbm Letkol Inf Eduar Hendri S.I.P., Ustad Kholid Anwar Logede, Bapak Eko Bambang Sukoco  Pengasuh yayasan Asalam Istiqomah (Asih),dab Ibu Endang PalupiPengasuh Yayasan Putra mandiriDihadiriPerwira staf Kodim, Ibu Ketua Kartika Cabang XXIX Dim 0709/Kebumen Ny. Lady Ibi Eduar Hendri beserta sejumlah pengurus.  (Pewarta : Arif JPn ) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *