Walau Covid Mulai Landai, Polisi Ajak Warga Tetap Prokes Plus Vaksinasi
TEBO, jurnalpolisi.id Tak kenal lelah Bhabinkamtibmas atau dengan sapaan Pak Bhabin Aipda Dadan Juanda S.Sos dari Polsek Rimbo Ilir Polres Tebo, terus menghimbau mengajak warga diwilayah binaannya untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes). Kali ini Pak Bhabin menyambangi pedagang bakso di Desa Giriwinangun Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo. Pada kesempatan tersebut Aipda Dadanmemberikan masker kepada pedagang bakso dan pedagang lainnya serta pengunjung yang tidak memakai masker, juga Aipda dadan memberijan pengertian mekaksanakan prokes, mengingat pandemi Covid-19 masih ada belum dinyatskan berakhir sampau saat sekarang ini. Warga masyarakat agar tetap disiplin protokol kesehatan, jangan merasa lelah dan bosan untuk menerapkan dalam kehidupan sehari-hari, menggunakan masker saat di luar, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan selalu mencuci tangan setelah dan sebelum beraktivitas di luar rumah dengan tidak lupa pakai sabun. ” Kepada warga yang belum di Vaksin agar bisa mengikuti Vaksinasi karena Vaksin untuk menambah imunitas kekebalan tubuh terutama terhadap Virus corona, jangan lalai walaupun Covid sudah mulai landai, tetap semangat menerapkan prokes. Kekebalan regional dan massal mampu memukul mundur Virus Corona. ” HarapAipda Dadan, Senin (08/11/2921). (mides)