UJIAN KENAIKAN TINGKAT IKSPI KERA SAKTI CABANG KEBUMEN

November 8, 2021

 Kebumen – jurnalpolisi.id Perguruan pencak silat IKSPI KERA SAKTI Cabang Kebumen pada hari Minggu, 7 November 2021 telah melaksanakan  Ujian Kenaikan Tingkat vs(UKT) yang dilaksanakan di kediaman Ketua Cabang Kebumen, yakni Bapak SERTU Misdi Karmono, yang juga menjabat sebagai Babinsa 18/puring. Acara Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) berjalan aman dan lancar. Acara tersebut dihadiri oleh Warga serta Pendekar IKSPI KERA SAKTI Cabang Kebumen. Ketua Cabang IKSPI KERA SAKTI Kebumen beserta seluruh jajaran pengurus, berharap di masa yang akan datang perguruan ini makin di minati oleh semua kalangan, baik dari kalangan anak-anak, pelajar, sipil,TNI, POLRI sampai kalangan pejabat. “Dalam Perguruan IKSPI KERA SAKTI bukan hanya sekedar mengajarkan gerak/jurus saja, tapi lebih ke pembentukan moral serta kerohanian yang lebih baik, agar kelak semua Warga dan Pendekar IKSPI KERA SAKTI dapat menjadi pribadi yang lebih bertanggung jawab, mandiri, serta berguna bagi nusa dan bangsa serta agama” ujar Ketua Cabang IKSPI KERA SAKTI Kebumen Bapak SERTU Misdi karmono. ( Arif JPN ) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *