PT HKI Perbaiki dan Rawat Jalan Desa Kwala Besilam menuju Padang Tualang

LANGKAT – Jurnal polisi.id

Hutama Karya Infrastruktur (HKI) Zona 1, 2 dan 3 bersama-sama memperbaiki dan perawatan akses jalan lintas Desa Kwala Besilam menuju Desa Padang Tualang, Kecamatan Padang Tualang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Pengerjaannya itu yang dimulai dari tanggal 9 sampai 11 November 2021. Selama 3 hari akses jalan yang diperbaiki sepanjang 5,5 KM melintasi akses jalan dari Desa Kwala Besilam menuju Desa Padang Tualang dilakukan perbaikan dan perawatan dengan cara di scrub menggunan alat berat.

Sementara untuk jalan yang tidak rata, dilakukan penimbunan material sertu sebanyak 15 Dump Truck sertu yang disebar dan ditimbunkan sepanjang Jalan yang rusak dan berlubang setelahnya dikeraskan menggunakan alat berat Vibro sehingga jalan kembali rata dan baik serta jalan yang berlubang kembali rata.

Adapun perbaikan Jalan lintas oleh HKI sebagai bentuk tanggung jawab HKI Zona 3 terhadap akses jalan yang dilalui oleh material pembangunan Jalan Tol.

Sehingga jalan yang tadinya berlubang akibat dilalui kendaraan pengangkut material jalan tol kembali baik dan dapat dipergunakan dengan nyaman oleh masyarakat yang melalui akses jalan tersebut. Perbaikan jalan itu langsung diawasi oleh Aryo Merry P dari pihak HKI Zona 3 agar perbaikan berjalan sebagaimana mestinya.

Labih lanjut Andi menuturkan, pada dasarnya jalur ini tidak hanya di lintasi oleh kendaraan pengangkut material HKI saja, karna kendaraan kebun, pabrik dll juga melaluinya. Namun sebagai bentuk keseriusan HKI, kami berupaya semaksimal mungkin memberikan kenyamanan untuk masyarakat.

“Dan perbaikan jalan ini ialah Takdzim kami kepada tokoh agama, tokoh masyarakat dan pemuda terkhusus kepada yang mulia Tuan Guru Babussalam agar jalan akses yang dilalui kendaraan pengangkut material pembangunan Jalan Tol kembali baik dengan perawatan yang dilakukan serta perbaikan ini sebagai pembuktian janji HKI Zona 3 dihadapan yang mulia Tuan Guru Babussalam,” pungkas Andi.

Senada dengan Humas HKI Zona 3 Boma W Hutabarat selaku Enviro HKI zona 3 mengatakan “Semoga masyarakat tetap nyaman melewati akses jalan yang dilintasi material proyek. Perbaikan dan perawatan jalan ini sebagai bentuk meminimalisir kerusakan jalan yang terjadi akibat mobilisasi material proyek,” terangnya.

Ditempat terpisah, Kades Desa (Kades) Kwala Besilam, Sujarwo, menyambut baik perbaikan jalan itu. “Berterima kasih kepada pihak HKI Zona 3 atas perbaikan dan perawatan akses jalan Desa Kwala Besilam menuju Desa Padang Tualang sehingga masyarakat yang melintasi jalan seperti ibu-ibu, anak sekolah, dan masyarakat merasa aman dan nyaman,” ucap Kades Kwala Besilam saat dihubungi wartawan melalui telepon seluler.

Kades Sujarwo menuturkan, semoga perbaikan dan perawatan jalan yang dilakukan oleh HKI Zona 3 ini bermanfaat bagi masyarakat yang melewati akses jalan tersebut sehingga masyarakat merasa nyaman dan project pembangunan Jalan Tol dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Sementara Kades Padang Tualang M. Arfan Lubis ST mengucapkan terima kasih kepada PT HKI yang telah memperbaiki jalan rusak yang dikeluhkan warga. Jalan itu, sambungnya, menuju wisata Religi, setiap hari dilewati oleh pejabat dan warga yang hendak ke Perkampungan Babussalam.

“Terima kasih atas perhatian pihak HKI. Kami berharap dapat lah rutin memperbaiki jalan tersebut, minimal sebulan sekali dilaksanakan pekerjaan itu dan yang berdebu selalu disiram,” ujarnya ketika dihubungi wartawan.

Arfan juga mendukung program pembangunan Infrastruktur Jalan Tol yang dilakukan pemerintah pusat untuk Indonesia Maju. Dalam pembangunan, kata Arfan, ada dampak positifnya seperti warga bisa menikmati Jalan Tol agar tidak terjadi kemacetan. Sedangkan dampak negatif yakni pada lingkungan, jalan rusak dan berlubang akibat aktifitas Truck yang melalui jalan tersebut.(sahrul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *